Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kronologi WNA Ludahi Imam Masjid di Bandung, Rebut HP Korban, Sempat akan Memukul

Seorang WNA asal Australia nekat meludahi Imam Masjid di Buah Batu, Kota Bandung karena diduga kesal mendengar murotal Al-Qur'an.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Daryono
zoom-in Kronologi WNA Ludahi Imam Masjid di Bandung, Rebut HP Korban, Sempat akan Memukul
Tangkap layar YouTube Tribunnews.com
Seorang WNA asal Australia nekat meludahi Imam Masjid di Buah Batu, Kota Bandung karena diduga kesal mendengar murotal Al-Qur'an. 

TRIBUNNEWS.com - Warga Negara Asing (WNA) asal Australia nekat meludahi Imam Masjid Al-Muhajir di Buah Batu, Kota Bandung, Jawa Barat, bernama M Basri Anwar, pada Jumat (28//4/2023).

Menurut pengakuan M Basri, aksi MB meludahi dirinya terjadi saat ada kegiatan Jumat bersih.

M Basri mengungkapkan, setiap kegiatan Jumat bersih selalu dilantunkan ayat suci Al-Qur'an.

Korban menduga MB nekat meludahi dirinya lantaran terganggu suara murotal Al-Qur'an.

"Jadi kronologisnya itu 'kan pas lagi Jumat bersih, suka ada murotal Al-Qur'an."

"Kayaknya dia (pelaku) merasa terganggu," ungkap M Basri kepada TribunJabar.id, Jumat.

Baca juga: Diduga Terganggu Suara Murotal, Seorang WNA di Bandung Marah dan Ludahi Imam Masjid

Aksi pelaku berinisial MB meludahi M Basri terekam kamera CCTV.

Berita Rekomendasi

Dalam rekaman itu, terlihat MB yang berbaju hijau dan mengenakan topi, masuk ke dalam masjid dan menghampiri M Basri yang sedang ada di mimbar.

MB kemudian menghampiri M Basri dan merebut ponsel yang digunakan korban untuk mendengarkan Al-Qur'an.

Setelahnya, pelaku lantas meludahi M Basri.

M Basri menerangkan, tak hanya meludahi dirinya, pelaku juga mengumpat dalam bahasa Inggris.

"Ngomongnya bahass Inggris, saya kurang paham, tapi ada kata-kata umpatan lima sampai enam kali dengan nada tinggi, terus terdengar kasarnya juga," urai M Basri.

Usai meludahi dirinya, lanjut M Basri, pelaku hendak memukul.

Tetapi, M Basri langsung kabur ke Kantor Dewan Keamanan Masjid (DKM).

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas