Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Beam Mobility Sediakan 250 Sepeda Listrik bagi Wisatawan dan Warga Kerobokan Kuta Utara Bali

Layanan penyediaan sepeda listrik oleh Beam Mobility dinilai tepat karena bisa  menjadi moda transportasi alternatif yang dipilih warga, wisatawan.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Beam Mobility Sediakan 250 Sepeda Listrik bagi Wisatawan dan Warga Kerobokan Kuta Utara Bali
ist
Beam Mobility menyediakan moda transportasi alternatif yakni sepeda listrik untuk membantu mengurangi kemacetan, polusi udara dan meningkatkan infrastruktur mobilitas, serta mendukung sektor pariwisata di daerah Kerobokan, Kuta Utara, Badung Provinsi Bali. 

TRIBUNNEWS.COM, BALI - Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Bali pada Januari 2023 mencapai 331.912 orang imbasnya telah dirasakan warga di daerah Kerobokan, Kuta Utara, Badung Provinsi Bali.

Bendesa Adat Kerobokan, Anak Agung Putu Sutarja, SH, MH mengatakan, setelah covid 19 mereda wisatawan dari mancanegara maupun domestik yang datang ke Bali khususnya ke daerah Kerobokan terus meningkat.

"Ini merupakan hal yang positif bagi pariwisata Bali, dan kami terus mempersiapkan Kerobokan agar dapat dikunjungi secara nyaman," kata Sutarja di sela-sela peluncuran layanan mikromobilitasnya dari Beam Mobility yakni sepeda listrik berbagi di kawasan pariwisata Kerobokan belum lama ini.

Dikatakannya Kerobokan merupakan daerah dengan berbagai atraksi yang menarik bagi wisatawan mancanegara maupun domestik, seperti pantai Batu Belig, pantai Petitenget, dan beberapa beach club termasuk Kudeta, Potato Head, dan Mari beach club.

"Selain itu area jalanan Petitenget juga merupakan salah satu destinasi wisata dengan berbagai restoran, pubs dan juga bar," katanya.

Untuk bisa menjangkau lokasi wisata itu, kata Sutarja layanan penyediaan sepeda listrik oleh Beam Mobility dinilai sangat tepat karena bisa  menjadi moda transportasi alternatif yang dipilih untuk membantu mengurangi kemacetan, polusi udara dan meningkatkan infrastruktur mobilitas, serta mendukung sektor pariwisata di daerah tersebut.

"Kerjasama ini bisa memberikan alternatif transportasi yang ramah lingkungan dalam menghadapi kemacetan dan semua permasalahan yang ditimbulkan. Selain itu kami melihat armada Beam Mobility ini memberikan wajah baru bagi pariwisata Kerobokan yang lebih ramah lingkungan," kata Sutarja

Baca juga: Lima Sepeda Listrik Termurah di IIMS 2023, Harga dari Rp 3 Jutaan Hingga Rp 6 Jutaan

Berita Rekomendasi

Head of Expansion Beam Mobility Indonesia, Valentinus Ricky Sjofyan mengatakan, pihaknya menyediakan 250 armada yang dihadirkan pada uji coba di daerah Kerobokan yang terdiri dari satu armada yaitu Beam Rover.

"Kami menghadirkan armada di 3 area destinasi pariwisata di Kerobokan, yaitu Petitenget, Batu Belig dan Basangkasa. Kami sediakan titik parkir yang tersebar di area ini guna memudahkan pengguna melakukan kegiatannya di sekitar area ini," katanya.

"Dilengkapi dengan fitur teknologi berbasis IoT sehingga setiap kendaraan dapat dipantau real-time dan ini memungkinkan Beam untuk menerapkan teknologi keselamatan geofencing, yang dapat secara otomatis mencegah kendaraan memasuki area geografis tertentu," katanya.

Sehingga saat pengendara yang mencoba memasuki area tersebut maka  armada yang mereka gunakan melambat hingga berhenti dan mereka harus keluar dari area tersebut untuk memulai kembali perjalanan mereka.

Mereka juga melibatkan masyarakat lokal Bali untuk bergabung menjadi bagian dari Beam yakni BEAM Rapid Response Ranger yang membantu pengguna mengoperasikan armada selama 24 jam.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas