32 Biksu yang Jalani Ritual Thudong akan Tiba di Kota Magelang 30 Mei 2023 Mendatang
Selama menginap di Kelenteng Liong Hok Bio para biksu tidak ada permintaan khusus seperti makanan, tempat tidur, dan lainnya
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribun Jateng Nanda Sagita Ginting
TRIBUNNEWS.COM, MAGELANG - Sebanyak 32 Biksu yang menjalani ritual thudong akan disambut di Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.
Ketua Yayasan Tri Bhakti Magelang , Paul Candra Wesi Aji rombongan Biksu diperkirakan akan tiba di Kota Magelang 30 Mei 2023 mendatang.
Mereka akan menginap di Kelenteng Liong Hok Bio selama satu malam.
"Mereka meninap semalam di sini. Kami antusias. Kami siapkan ruangan khusus di lantai 2 (Klenteng) untuk menginap para biksu,"tuturnya.
Selama menginap di Kelenteng Liong Hok Bio para biksu tidak ada permintaan khusus seperti makanan, tempat tidur, dan lainnya.
Baca juga: Imlek, Anies Sambangi Kelenteng Hian Thian Siang Tee Bio di Kawasan Palmerah
"Para biksu itu sudah tidak memikirkan kebiasaan duniawi. Tidak ada minta macam-macam, enggak di Tribunjohghotel, kami hanya siapkan ruangan yang ada di kelenteng, pakai kasur busa saja. Untuk makanan juga sudah dari umat,"tambahnya.
Setelah menginap satu malam, keesokannya pada 31 Mei 2023, para biksu akan melakukan tradisi Pindapatta yakni berjalan kaki di sepanjang Jalan Pemuda (Pecinan).
General Manager Unit Borobudur, Jamaludin Mawardi mengatakan, untuk rangkaian Thudong diperkirakan masuk ke Candi Borobudur pada tanggal 1 atau 2 Mei 2023.
"Tentu, sebagai bentuk apresiasi dan penghormatan kepada Thudong yang melakukan perjalanan akan dilakukan seremonial penyambutan. Tetapi, konsepnya penyambutan ini masih kami komunikasikan dengan majelis dan panitia,"urainya. (Tribunjogja.com )
Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul 32 Biksu yang Jalani Ritual Thudong Akan Disambut di Candi Borobudur
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.