Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Relawan Sandiaga Buat Pelatihan Wirausaha, Bangkitan Ekonomi Rumah Tangga Emak-Emak Bandung Barat

Aksi Jaringan SandiUno membuka program lapangan usaha berbasis kewirausahaan lewat pelatihan-pelatihan. 

Penulis: Reza Deni
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Relawan Sandiaga Buat Pelatihan Wirausaha, Bangkitan Ekonomi Rumah Tangga Emak-Emak Bandung Barat
istimewa
Aksi Jaringan SandiUno membuka program lapangan usaha berbasis kewirausahaan lewat pelatihan-pelatihan.  

Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG BARAT - Aksi Jaringan SandiUno membuka program lapangan usaha berbasis kewirausahaan lewat pelatihan-pelatihan. 

Hal tersebut sejalan dengan apa yang menjadi fokus Menparekraf Sandiaga Uno dalam memberikan solusi kebangkitan ekonomi bagi emak-emak rumah tangga.

Ketua Aksi Jaringan SandiUno, Lerry OKS mengatakan pelatihan pembuatan abon ikan lele dapat menjadi oleh-oleh khas UMKM Kabupaten Bandung Barat, karena ini merupakan inovasi baru yang tercipta.

Larry juga menambahkan, AKSI Jaringan SandiUno akan mendatangi masyarakat desa lain yang berkeinginan menjadi seorang wirausahawan.

"Kami ingin menciptakan inovasi baru di mana abon ayam dan sapi sudah biasa, jadi abon lele dapat menjadi ciri khas dari UMKM Kabupaten Bandung Barat. Ini merupakan salah satu langkah Bang Sandi untuk menciptakan 4,4 juta lapangan pekerjaan, maka Aksi Jaringan SandiUno akan terus mengunjungi seluruh masyarakat Indonesia yang terpacu menjadi wirausahawan," kata Lerry di Gedung serba Guna Desa Cihanjuang, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, dikutip Jumat (9/6/2023).

Menurutnya, Sandiaga merupakan sosok yang peduli terhadap bangsa Indonesia. 

Berita Rekomendasi

Pelatihan olahan abon lele diharapkan memberikan wadah usaha, khususnya bagi ibu-ibu rumah tangga.

Ibu-ibu atau emak-emak yang telah mengikuti pelatihan, selanjutnya dapat mengembangkan potensi dirinya melalui WhatsApp grup, dikarenakan program ini akan berlanjut pada perizinan hingga pemasaran usaha. 

"Bang Sandi tujuannya sangat mulia khususnya pada masyarakat kecil, apalagi orang-orang yang tidak mempunyai pekerjaan. Desa-desa yang kita sasar akan menjadi wadah UMKM, setelah pelatihan akan dibuat WhatsApp grup untuk menjalin komunikasi sehingga dari situ bisa tahu kendalanya," jelas Lerry.

Dirinya berharap gagasan Sandiaga dapat mendorong UMKM yang bangkit dan sukses.

Sementara itu, seorang peserta pelatihan Nia Kusmiati (48) menyatakan dia tertarik membuka usaha abon. 

Sebab ilmu yang didapat menjadi solusi kebangkitan ekonomi rumah tangga.

Baca juga: Sandiaga Uno Sebut Tidak Akan Cawe-cawe Soal Bakal Cawapres Jika Dirinya Gabung PPP

"Alhamdulillah senang sekali dengan adanya pelatihan ini, karena saya mendapatkan ilmu yang luar biasa sebagai membantu ekonomi keluarga. Dengan hasil pelatihan abon, saya berminat membuka usaha tersebut," kata Nia.

Nia bersama pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Sandiaga yang telah memberikan fasilitas pelatihan pembuatan abon lele. 

Dia yakin programnya bermanfaat bagi ibu-ibu di Kabupaten Bandung Barat.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas