Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wakil Ketua DPRD Sumba Barat Lukas Lebu Ditahan karena Terlibat Kasus Jual Beli Tanah di Marosi

Tersangka ditahan usai penyidik Polda NTT menyerahkan berkas BAP, barang bukti dan tersangka kepada Kejati NTT usai berkasnya dinyatakan lengkap

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Wakil Ketua DPRD Sumba Barat Lukas Lebu Ditahan karena Terlibat Kasus Jual Beli Tanah di Marosi
POS-KUPANG.COM/PETRUS PITER
KEJATI TAHAN WAKET DPRD - Kejaksaan Tinggi Propinsi NTT secara resmi menahan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sumba Barat periode 2019-2024, Lukas Lebu Gallu, S.H, Selasa 4 Juli 2023. Selain itu Kejaksaan Tinggi NTT juga menaham tiga tersangka lainnya yakni Jimmy Firmus Bulu (Mantan Kasi Infrastruktur BPN Kabupaten Sumba Barat), Oktavianus Poro Lete, dan Lukas Lade Bora (pemilik tanah/penjual tanah). 

Mengenai kasusnya, Bintang  menceritakan, awalnya Oktavianus Poro Lete selaku pemilik tanah  telah menjual tanah miliknya seluas 24. 435 m2 kepada PT. Sutra Marosi  Kharisma pada tahun 1995.

Baca juga: Kronologis Anggota Polres Sumba Barat Tembak Warga Hingga Tewas: Pelaku Tegur Korban Saat Bercermin

Penjualan dilakukan secara adat melalui kuasa dari PT Sutra Marosi Kharisma yakni almarhum Umbu Samapaty (Umbu Kupang) dan telah dibuatkan surat penyerahan pelepasan hak atas objek tanah tersebut.

Selanjutnya  pada tahun 2014, tanah seluas 11.810 meter persegi dari 24.435 meter persegi milik PT. Sutra Marosi Kharisma secara sepihak dijual oleh Lukas Lade Bora yang adalah anak kandung dari Oktavianus Poro Lete  kepada Silvia Spiriti dengan harga Rp500 juta dengan atas hak atas surat pernyataan hibah tertanggal 30 Januari 2015 dari Oktavianus Poro Lete kepada anaknya Lukas Lade Bora yang dipakai dalam kepengurusan sertifikat hak milik.

Kajari Bintang mengatakan, saat pengukuran dan penjualan tanah tersebut disaksikan langsung oleh Oktavianus Poro Lete sedangkan Lukas Lebu Gallu sebagai Wakil Ketua DPRD Sumba Barat asal Partai Nasdem.

Lukas berperan  adalah mengurus dokumen  penerbitan SHM atas objek tanah seluas 11.810 meter persegi dengan bantuan Jimmy Firmus Bulu yang mana pada saat itu menjabat sebagai Kasi Infrastruktur Kantor Pertanahan Kabupaten Sumba Barat.

Untuk memuluskan penerbitan sertifikat, Lukas Lade Bora telah memberikan uang sebesar Rp.100 juta kepada Jimmy Firmus Bulu sebelum penerbitan sertifikat hak milik dan sesudah penerbitan sertifikat sebesar Rp125 juta.

Lukas Lebu Gallu ikut membantu Lukas Lade Bora untuk menjual objek tanah seluas 11.810 meter persegi kepada Silvia Spiriti.

Berita Rekomendasi

Pembayaran sebagian dilakukan dengan cara transfer dari Silvia Spiriti melalui rekening Lukas Lebu Gallu sebesar Rp 236 juta, yang mana Rp200 juta untuk Lukas Lade Bora, sedangkan sisanya pembayaran tanah milik orang lain.

Namun uang yang diterima  Oktavianus Poro Lete dan Lukas Lade Bora dari Lukas Lebu Gallu hanya Rp100 juta.

Lukas Lebu menyuruh Oktavianus Poro Lete dan Lukas Lade Bora untuk mengurus sertifikat hak milik atas nama Lukas Lade Bora dengan meminta bantuan kepada tersangka Jimmy Firmus Bulu.

Kajari Bintang menambahkan  saat itu Jimmy Firmus Bulu selaku  selaku Kasie Infrastruktur Kantor Pertanahan Kabupaten Sumba Barat mendapat tekanan dari Lukas Lebu Gallu yang adalah  anggota DPRD Kabupaten Sumba Barat.

Ini juga yang membuat Jimmi terpaksa memproses hingga penerbitan  sertifikat hak milik nomor 379 atas nama Lukas Lade Bora tersebut diambil sendiri oleh Lukas Lebu Gallu di pihak Pertanahan Kabupaten Sumba Barat yang mana objek tanah tersebut merupakan objek tanah dari SHGB nomor 3 tahun 1995 atas nama PT Sutra Marosi Kharisma.

Keempat tersangka dijerat  dijerat Pasal 385 ke-1e KUHP Jo Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP atau Pasal 263 Ayat (1) dan Ayat (2) KUHP dengan ancaman hukumam 6 tahun penjara. (*)

Artikel ini telah tayang di Pos-Kupang.com dengan judul BREAKING NEWS: Terlibat Jual Beli Tanah di Marosi, Wakil Ketua DPRD Sumba Barat Ditahan Kejati NTT

Sumber: Pos Kupang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas