Oknum Kades Selingkuh dengan Istri Orang di Villa Daerah Sukabumi, Kabur saat Digerebek
Sebuah villa di Desa Cikahuripan, Cisolok, Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, digerebek karena menjadi tempat perselingkuhan oknum kepala desa
Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Suci BangunDS
"Saat itu oknumnya pun udah melarikan diri, gak sempet dibawa ke polsek. Yang dibawa ke polsek perempuan aja, inisial E," jelasnya.
Baca juga: Kronologi Pria di Banten Bunuh Istri Karena Selingkuh
Kronologi Penggerebekan
AK mengungkapkan, perselingkuhan tersebut terbongkar ketika ia menemukan bukti percakapan di HP istrinya dengan oknum kades.
Sebelum pergi ke villa, istrinya dan oknum kades pernah pergi bersama.
AK pun kala itu mendatangi oknum kades tersebut dan meminta untuk berhenti berhubungan dengan istrinyua.
"Dari kejadian awal dasarnya dari chatting yang saya temukan, saya panggil kepala desanya, saya tanya, mengakui (jaro) pernah jalan semobil juga, di situ saya ingatkan agar tidak diulangin lagi hal tersebut," ujarnya.
Mengutip TribunJabar.id, namun istrinya dan oknum kades tetap berhubungan.
"3 hari sebelum Lebaran (Idul Adha, red) itu sampai ada lagi bukti chatting yang memang awalnya pun amat-amat mengarah ke hal-hal begitu yang tidak senonoh, menurut saya kan tidak pantas sebagai publik figur kapala desa namanya chating tidak layak bersama istri orang, kita beda desa," ucap AK.
Lalu tiba pada Jumat (7/7/2023), AK mendapatkan kabar dari temannya bahwa istrinya pergi dari rumah menggunakan sepeda motor dan hanya mengenakan daster.
"Informasi dari temen, karena saya semalam itu lagi di PH saya lagi makan ngobrol, saya dapat info dari temen, kalo gak salah liat istri kamu keluar tuh? saya tanya, rapi gak? Engga, pake daster tapi pake helm, sudah feeling oh jauh ini perjalanan jauh. Biasanya kalau deket ke temen yang gak jauh itu dari rumah gak mungkin pake helm dong, ini pasti jauh," ujarnya.
AK pun mengajak rekannya di wilayah Cilograng untuk memantau jalan dan pergerakan istrinya di wilayah Cilograng.
"Saya kontek temen yang di Cilograng, coba liatin di pinggir jalan, kebetulan dia (istri) lewat. Diikutin lah, intinya kejadian semalam itu saya feeling, kata hati saya," jelasnya.
Baca juga: Makam Leluhur Dibongkar, 30 Orang di OKI Polisikan Kades Sugih Waras, Ahli Waris : Tidak Ada Solusi
Setelah di lokasi, setelah di terminal Cisolok, AK kehilangan jejak istrinya.
Ia pun berhenti di terminal dan bertananya dengan tukang ojek.