Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Warga Pamenang Merangin Salat Minta Hujan Langsung Terkabul, Warganet Heboh dan Takjub 

Sejumlah warga di Merangin Jambi gelar salat istisqa atau salat minta hujan danlangsung terkabul, momen ini viral di media sosial.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Warga Pamenang Merangin Salat Minta Hujan Langsung Terkabul, Warganet Heboh dan Takjub 
Ist
Viral salat istisqa alias salat minta hujan langsung dikabulkan, jemaah berdoa di bawah guyuran hujan. Peristiwa ini dialami oleh warga asal Pamenang, kecamatan di Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi. 

Awalnya terlihat para warga berkumpul di hamparan lapangan luas.

Rupanya warga tersebut hendak melaksanakan salat Istisqa meminta hujan karena kemarau panjang.

Namun momen tak terduga terjadi, ternyata doa meminta hujan warga tersebut langsung terkabul.

Alhasil mereka pun berdoa sambil kehujanan. 

salat minta hujan langsung dikabulkan
Viral salat istisqa alias salat minta hujan langsung dikabulkan, jemaah berdoa di bawah guyuran hujan

Terlihat hujan turun cukup lebat membasahi para jemaah atau warga yang mengikuti salat Istisqa tersebut.

Padahal terlihat sebagian langit di sekitar warga tersebut terlihat cerah.

Para jemaah tersebut bahkan tak beranjak dari tempat duduknya meski tubuh mereka basah kuyup kehujanan.

Berita Rekomendasi

Sementara itu juga terlihat seorang imam yang hendak khutbah dan memimpin doa setelah salat Istisqa tersebut.

Pengunggah menyebut keterangan dengan mengucap syukur bahwa hujan langsung turun.

“Alhamdulillah langsung turun hujan,” tulis pengunggah.

Peristiwa ini dialami oleh warga asal Pamenang, kecamatan di Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi.

Kini, video warga salat Istisqa langsung terkabulkan itu viral menarik perhatian warganet.

Sejumlah warganet takjub melihat momen langka tersebut.

Beberapa warganet pun memberikan beragam komentar.          

Baca juga: Cuaca Besok - BMKG: Hujan Lebat Guyur 13 Wilayah pada Senin, 23 Oktober 2023

Halaman
123
Sumber: Tribun Jatim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas