Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penayangan Film Pagi Membunuh Bulan di Tumurun Museum, sang Sutradara Kisahkan Proses Kreatifnya

Sutradara film 'Pagi Membunuh Bulan', Ace Raden Desenasuria, menceritakan prosesnya dalam pembuatan film tersebut, Sabtu (28/10/2023) malam.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Nuryanti
zoom-in Penayangan Film Pagi Membunuh Bulan di Tumurun Museum, sang Sutradara Kisahkan Proses Kreatifnya
Tribunnews.com/Muhamad Deni Setiawan
Tumurun Museum bekerja sama dengan Sinemaria telah sukses menayangkan film berjudul 'Pagi Membunuh Bulan' pada Sabtu (28/10/2023) malam. Sutradara film 'Pagi Membunuh Bulan', Ace Raden Desenasuria, menceritakan prosesnya dalam pembuatan film tersebut, Sabtu (28/10/2023) malam. 

TRIBUNNEWS.COM - Sutradara film Pagi Membunuh Bulan, Ace Raden Desenasuria, menceritakan prosesnya dalam pembuatan film tersebut, Sabtu (28/10/2023) malam.

Film tersebut ditayangkan atas kerja sama Tumurun Museum dengan Sinemaria di lokasi Tumurun Museum, yaitu di Jalan Kebangkitan Nasional, Sriwedari, Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Ace menyatakan dalam menciptakan film itu, ia terinspirasi dari puisi-puisi karya penyair sufi asal Persia, Jalaluddin Rumi.

Tumurun Museum bekerja sama dengan Sinemaria telah sukses menayangkan film berjudul 'Pagi Membunuh Bulan' pada Sabtu (28/10/2023) malam.
Tumurun Museum bekerja sama dengan Sinemaria telah sukses menayangkan film berjudul 'Pagi Membunuh Bulan' pada Sabtu (28/10/2023) malam. (Instagram @ber.sinemaria)

Baca juga: Pemutaran Film Pagi Membunuh Bulan di Tumurun Museum, Upaya untuk Menyebarkan Refleksi

"Aku secara pribadi, terinspirasi dari puisi-puisinya Rumi. Terkadang nulisnya itu sangat dualitas banget," kata Ace Raden Desenasuria dalam acara diskusi pasca-penayangan Pagi Membunuh Bulan, Sabtu.

Selain membaca karya-karya Rumi, ia juga banyak membaca buku-buku Buddhism (Buddha) untuk memaknai dua nilai yang berseteru.

Lalu nama penyair asal Indonesia, yaitu Sapardi Djoko Damono, masuk pula ke dalam daftar bacaan sutradara lulusan Institut Kesenian Jakarta (IKJ) itu.

Ace lalu menyinggung puisi Sapardi yang berjudul 'Aku Ingin'.

Berita Rekomendasi

Ia menyatakan, filmnya ingin menceritakan bahwa di dunia ini tak ada suatu nilai yang absolut, ketika seseorang menemui rasa sakit, ia akan bertemu dengan jalan penyembuhan.

"Soal dualitas sendiri, waktu nulis ini secara kreatif, saya banyak baca dari buku-buku Buddhism. Terus puisinya Sapardi Djoko Damono, misalnya," jelas Ace.

Sebagai informasi, Pagi Membunuh Bulan merupakan sebuah film berdurasi 40 menit yang dirilis tahun 2023 di museumacan, Jakarta.

Film karya Ace ini menceritakan kehidupan tokoh yang bernama Surya.

Surya terjebak dalam bayang-bayang kehidupan masa lalu atau rasa sakit selama lima tahun terakhir bersama sosok yang bernama Stephanie.

Selama lima tahun itu, kehidupan Surya tak pernah baik-baik saja.

Perasaan kehilangan terhadap Stephanie itu kemudian ia tuangkan dalam sebuah buku, yang secara tak sengaja ditemukan tokoh lain bernama Maira.

Pertemuan dengan Maira itu membawa Surya menuju perjalanan spiritual penyembuhan pikiran yang memberikan pertanyaan tentang misteri waktu, manusia, serta kehidupan.

Perkembangan proses pemulihan Surya berakar pada perjalanannya untuk memaafkan dan mengenal kehidupan-kehidupan dalam dirinya.

Ace pun berharap film ini dapat menjadi jalan bagi para penonton untuk berefleksi.

"Untuk saya, semoga film ini bisa menjadi refleksi buat yang membutuhkan teman, membutuhkan jalan. Refleksi, sih," kata Ace Raden Desenasuria kepada Tribunnews.com, Sabtu.

Sementara itu, pemutaran film Pagi Membunuh Bulan memperoleh sambutan yang baik dari para penonton.

Ada puluhan orang yang hadir menyaksikan pemutarannya di Tumurun Museum.

Sebagian dari mereka merupakan pemuda-pemudi berusia belasan sampai puluhan tahun.

(Tribunnews.com/Deni)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas