Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

ART yang Tewas Diterkam Harimau Tinggalkan 2 Anak dan Istri sedang Hamil

Inilah cerita istri Suprianda, pria yang tewas diterkam harimau milik majikannya saat memberi makan

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in ART yang Tewas Diterkam Harimau Tinggalkan 2 Anak dan Istri sedang Hamil
TRIBUNKALTIM.CO/RITA LOVENIA
Istri dari Suprianda (27), Suwarni (26) saat menunjukkan foto pernikahannya 

TRIBUNNEWS.COM - Istri dari Suprianda (27), pria yang tewas diterkam harimau milik majikannya menceritakan duka yang ia alami.

Pria yang menjadi asisten rumah tangga (ART) tersebut meninggal ketika sedang memberi makan harimau, Sabtu (18/11/2023).

Suprianda pun meninggalkan seorang istri dan dua orang anak.

Bahkan istrinya, Suwarni (26) ditinggalkan saat sedang hamil anak ketiga.

Anak Suprianda pun masih berusia di bawah sepuluh tahun, anak perempuan pertamanya berusia tujuh  tahun.

Sedangkan putra keduanya masih berusia satu tahun.

Baca juga: Soal ART di Samarinda Tewas Diterkam Harimau: 3 Tahun Tak Digaji, Majikan Pelihara Hewan Buas Lain

Suwarni pun menceritakan sosok suaminya yang tekun dalam bekerja.

BERITA REKOMENDASI

Sehari sebelum meninggal, Suprianda mendadak mencukur rambut anak keduanya.

"Katanya biar tambah gagah seperti dia," ucap Suwarni, dikutip dari TribunKaltim.co.

Di hari Suprianda meninggal, kata Suwarni, korban sempat ingin mengajak keluarganya berlibur.

Keluarga Suwarni pun pergi bersama untuk sebuah acara.

Di tengah perjalanan, mereka mampir ke sebuah rumah di jalan Wahid Hasyim II, Kecamatan Samarinda Utara, Samarinda, Kalimantan Timur.

Suprianda mampir untuk memberi makan hewan peliharaan majikannya.

"Tunggu di sini (di luar gerbang menuju kandang). Bapak tidak akan lama," itulah kata-kata terakhir yang ia dengar dari mulut sang suami sebelum hilang dari balik pintu kandang yang berisi harimau pada Pukul 10.30 Wita.

Baca juga: Sosok Suprianda, ART di Samarinda Tewas Diterkam Harimau Majikan, Kerja Tak Digaji, Kerap Diancam

Pemilik Harimau Jadi Tersangka

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas