Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BKSDA Serahkan Santunan untuk 4 Mahasiswa UNP Korban Erupsi Gunung Marapi

Santunan dan penyerahan asuransi kepada keluarga mahasiswa saat momen wisuda UNP periode ke-133 UNP, Senin (18/12/2023)

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in BKSDA Serahkan Santunan untuk 4 Mahasiswa UNP Korban Erupsi Gunung Marapi
TribunPadang.com/Rima Kurniati
Orang tua Siska Afrina dalam prosesi wisuda anaknya di Universitas Negeri Padang, Senin (18/12/2023). Siska merupakan salah seorang dari puluhan korban erupsi Gunung Marapi yang ditemukan meninggal dunia. 

Laporan Wartawan Tribun Padang Rima Kurniati

TRIBUNNEWS.COM, PADANG - Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatera Barat (Sumbar) menyerahkan santunan kepada 4 mahasiswa Universitas Negeri Padang (UNP) yang meninggal dunia saat erupsi Gunung Marapi.

Santunan dan penyerahan asuransi kepada keluarga mahasiswa saat momen wisuda UNP periode ke-133 UNP yang akan dilaksanakan hari ini, Senin (18/12/2023) di Auditorium UNP.

Kepala Seksi Wilayah II BKSDA Sumbar, Eka Dhamayanti mengatakan besaran santunan Rp10 Juta.

Dengan rincian dari ansuransi Rp8 Juta dan keluarga BKSDA Sumbar Rp2 Juta.

"Alhamdulillah, terselenggara penyampaian santunan hari ini bagi korban erupsi Gunung Marapi meninggal dunia yang tercatat sebagai mahasiswa UNP," katanya.

Baca juga: Profil Zhafirah Zahrim, Pendaki Gunung Marapi yang Viral Kirim Video Penuh Abu Meninggal Dunia

Eka Dharmayanti mengatakan, sudah hampir seluruh korban wafat mendapatkan santunan, begitu juga korban yang mendapatkan luka dirawat maupun luka ringan.

Berita Rekomendasi

"Hanya beberapa orang lagi, yang luka ringan belum mendapatkan santunan," katanya.

Eka Dharmayanti menambahkan untuk luka berat mendapatkan santunan Rp14 Juta, lebih banyak dari korban meninggal dunia kerena butuh untuk perawatan lainnya.

Menurutnya, santunan juga sudah diberikan pada korban erupsi Gunung Marapi yang berada di luar Sumbar, Riau.

BKSDA Sumatera Barat (Sumbar) menyerahkan santunan pada keluarga empat mahasiswa Universitas Negeri Padang (UNP) yang meninggal dunia saat erupsi Gunung Marapi, Senin (18/12/2023)
BKSDA Sumatera Barat (Sumbar) menyerahkan santunan pada keluarga empat mahasiswa Universitas Negeri Padang (UNP) yang meninggal dunia saat erupsi Gunung Marapi, Senin (18/12/2023) (TribunPadang.com/Rima Kurniati)

"Total semua dari ansuransi Rp242 Juta dan BKSD Rp104 Juta," katanya.

 Menurutnya, sejak erupsi Gunung Marapi pada 3 Desember 2023 yang lalu, pendakian ditutup sampai waktu yang tidak ditentukan. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunPadang.com dengan judul Momen Wisuda, 4 Keluarga Mahasiswa UNP Korban Meninggal Erupsi Marapi Dapat Santunan Rp10 Juta

Sumber: Tribun Padang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas