Momen Pemakaman Lukas Enembe, Dihadiri Ribuan Orang, Diiringi Isak Tangis
Pemakaman mantan Gubernur Papua, Lukas Enembe, diiringi isak tangis dari keluarga, kerabat hingga warga Papua.
Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Nanda Lusiana Saputri
Setelah meninggal, jenazah Lukas dikirim ke Jayapura, dan tiba pada 28 Desember 2023.
Setelah tiba, di Bandara Sentani, jenazah langsung disambut oleh ribuan masyarakat Papua, dan diantar ke Stakin, Sentani, Kabupaten Jayapura.
Di situ langsung dilakukan upacara pelepasan oleh Pemprov Papua, kerabat dan seluruh masyarakat.
Usai pelepasan di Stakin Sentani, ribuan masyarakat melakukan arak-arakan ke kediaman almarhum di Koya, Kota Jayapura.
Duka Berubah Jadi Anarkis
Meninggalnya Lukas Enembe menjadi luka tersendiri bagi warga Papua.
Namun sayangnya, duka itu sempat disisipi dengan aksi anarkis dari oknum pengantar jenazah Lukas Enembe.
Diduga ada penyusup diantara iring-iringan massa pengantar jenazah Lukas.
Selain melakukan aksi pelemparan batu, sejumlah oknum melampiaskan kerusuhannya ke sejumlah toko di jalanan.
Belasan ruko di Waena, Distrik Heram, Kota Jayapura, dibakar oleh oknum iring-iringan pengantar jenazah Lukas Enembe pada Kamis (28/12/2023) petang.
Dikutip dari TribunPapua.com, insiden itu berawal saat massa yang mengawal jenazah Lukas dari Sentani, Jayapura, tiba di Expo Waena, Jayapura.
Insiden pembakaran belasan ruko tersebut dilakukan oleh massa pejalan kaki.
Massa yang bertolak dari Sentani itu kemudian bertemu dengan massa yang sejak awal menunggu di kawasan Expo Waena.
Mereka beringas, lalu menyulut api ke ruko hingga menjalar ke deretan pertokoan di kawasan itu.