Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Selidiki Temuan Kerangka Manusia dan Pakaian Dalam Wanita di Malang

Polresta Malang Kota menyelidiki temuan kerangka manusia dan pakaian dalam di gundukan tanah di pinggir ruko kosong, Klojen, Malang.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Polisi Selidiki Temuan Kerangka Manusia dan Pakaian Dalam Wanita di Malang
Kolase Tribun Jabar
Ilustrasi garis polisi. Polresta Malang Kota menyelidiki temuan kerangka manusia di gundukan tanah bekas pot tanaman yang berada di pinggir ruko kosong Jalan Galunggung No 65 Kavling 7 - 8 Kelurahan Gading Kasri Kecamatan Klojen Kota Malang. 

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Polresta Malang Kota menyelidiki temuan kerangka manusia di gundukan tanah bekas pot tanaman yang berada di pinggir ruko kosong Jalan Galunggung No 65 Kavling 7 - 8 Kelurahan Gading Kasri Kecamatan Klojen Kota Malang.

Kasat Reskrim Polresta Malang Kota, Kompol Danang Yudanto mengatakan, saat ini kerangka manusia tersebut masih berada di Kamar Jenazah RS Saiful Anwar (RSSA) Malang.

"Kerangka masih berada di Kamar Jenazah RSSA, dilakukan pemeriksaan oleh dokter forensik," ujarnya, Kamis (14/3/2024).

Pemeriksaan oleh dokter forensik dilakukan, untuk memastikan secara medis apakah kerangka yang ditemukan itu benar-benar kerangka manusia.

"Jadi, untuk memastikan apakah kerangka yang ditemukan itu adalah benar kerangka manusia. Lalu yang kedua, adakah bekas luka tidak wajar pada kerangka tersebut. Dan yang ketiga, untuk mengetahui adanya ciri-ciri khusus pada kerangka," bebernya.

Disinggung terkait adanya temuan bra dan celana dalam pada kerangka, pihaknya enggan menjelaskan lebih lanjut, karena pemeriksaan forensik masih dilakukan dan hasilnya belum keluar.

"Jadi, ada paving ruko lalu di atasnya ada gundukan tanah, dan didalamnya ada kerangka atau tulang belulang. Dan di atasnya gundukan tanah itu, tertutupi batu-batuan serta sampah.  Terkait bra maupun celana dalamnya itu, belum bisa dipastikan apakah bagian dari kerangka atau dari sampah-sampahnya," bebernya.

Berita Rekomendasi

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya mengimbau dan menginformasikan kepada masyarakat, apabila ada anggota keluarganya yang hilang, segera melapor ke Polresta Malang Kota.

"Apabila ada yang merasa anggota keluarganya sudah lama hilang, bisa segera melapor ke kami. Untuk mempermudah penyelidikan atas peristiwa ini," pungkasnya.

Baca juga: Kronologi Temuan Kerangka Manusia dan Pakaian Dalam Terbungkus Spanduk di Malang 

Diberitakan sebelumnya, kerangka manusia dalam keadaan terbungkus spanduk dan karung, ditemukan di gundukan tanah bekas pot tanaman yang berada di pinggir ruko kosong Jalan Galunggung No 65 Kavling 7 - 8 Kelurahan Gading Kasri Kecamatan Klojen Kota Malang.

Dari informasi yang didapatkan, peristiwa penemuan kerangka manusia itu terjadi pada Rabu (13/3/2024) sekitar pukul 10.00 WIB.

Diketahui, yang pertama kali menemukan adalah para pekerja bangunan yang sedang melakukan renovasi ruko.

Saat pekerja membuka bungkusan karung, ternyata berisi tengkorak. Sedangkan pada spanduk, berisi bagian tulang belulang lainnya.

Baca juga: Kisah Pedagang Ayam di Malang Terang-terangan Jual Uang Palsu Sistem COD Hasil Belajar Otodidak

Diduga, kerangka manusia yang ditemukan itu berjenis kelamin perempuan.
Dugaan itu menguat, karena pada kerangka ditemukan adanya bra berwarna hitam serta celana dalam warna merah muda.

Tidak lama berselang, tim INAFIS Polresta Malang Kota beserta tim medis datang ke lokasi sekitar pukul 11.00 WIB.

Setelah itu, kerangka manusia tersebut dievakuasi menuju Kamar Jenazah RS Saiful Anwar (RSSA) Malang.

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul UPDATE Temuan Kerangka Manusia di Kota Malang, Polisi Lakukan Penyelidikan

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas