Viral Diduga Sekelompok Orang Keroyok Pria Bali di Depan Toko, Kendaraan Korban Hancur
Diduga sekelompok pria asal Timur menyerang warga Bali di persimpangan Jalan Tukad Badung-Jalan Tukad Barito Timur, di depan salah satu toko.
Penulis: Linda Nur Dewi R
Editor: Whiesa Daniswara
Instagram
Tangkapan layar detik-detik terjadinya penyerangan di persimpangan Jalan Tukad Badung-Jalan Tukad Barito Timur, di depan salah satu toko, Senin (18/3/2024), sekitar pukul 23.00 Wita.
“Katanya yang nyerang itu orang timur. Yang dikeroyok orang Bali. (Informasi) dari STT di sini, (orang) asli Tukad Badung,” imbuhnya
Agus Juliadi mengaku merasa dirugikan atas peristiwa itu.
Sebab, peristiwa penyerangan tersebut mengganggu keamanan dan kenyamanan konsumennya.
Bahkan, sebanyak 3 sepeda motor konsumen dikatakan rusak.
“Konsumennya. Orang belanja kan takut jadinya. Iya. Ada PCX, lagi dua Scoopy kayaknya (rusak),” ujarnya, Selasa, (19/3/2024), dikutip dari Tribun-Bali.com.
Sebagian artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul Keributan di Jalan Tukad Badung-Tukad Barito Denpasar, Belasan Penyerang Bawa Batu hingga Pedang
(Tribunnews.com/Linda) (Tribun-Bali.com/Ida Bagus Putu Mahendra)
Berita Rekomendasi