Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Curahan Hati Pegi Saat Dikunjungi sang Ibu di Polda Jabar: Minta Maaf Kalau Ini Pertemuan Terakhir

Kartini, ibunda dari Pegi Setiawan alias Perong yang jadi DPO kasus pembunuhan vina dan Eki akhirnya bisa bertemu anaknya usai ditangkap Polda Jabar.

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Curahan Hati Pegi Saat Dikunjungi sang Ibu di Polda Jabar: Minta Maaf Kalau Ini Pertemuan Terakhir
Tribun Jabar/Eki Yulianto
Ibunda Pegi Setiawan, Kartini saat menunjukkan foto anak pertamanya hasil pernikahan dengan Rudi, Kamis (23/5/2024). Pegi sendiri dianggap sebagai DPO dalam kasus pembunuhan Vina dan Eki yang berasal dari Desa Kepongpongan, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon. | 

Polda Jawa Barat merespons terkait alasan belum munculkan foto Pegi Setiawan DPO pembunuhan Vina yang ditangkap di Bandung beberapa hari lalu.

Diketahui Pegi ditangkap saat bekerja sebagai buruh bangunan di Bandung, Jawa Barat, Selasa (21/5/2024).

Setelah ditangkap, keluarga Vina mendesak agar kepolisian segera menghadirkan Pegi ke publik secara transparan.




Pasalnya, banyak spekulasi yang berkembang jika Pegi yang ditangkap bukan pelaku sebenarnya.

Hal ini disampaikan oleh kuasa hukum keluarga Vina Cirebon, Raden Reza dari Hotman 911 mengatakan, saat ini banyak spekulasi di masyarakat tentang foto dan identitas Pegi.

Baca juga: Keseharian Pegi, DPO Kasus Vina yang Ditangkap: Jadi Kuli Sejak Lulus SD, Tulang Punggung Keluarga

"Kami berharap Polda Jabar mengumumkan secara terbuka dan transparan, menghadirkan terduga pelaku biar orang tidak liar, tidak berspekulasi, ini benar atau tidak," ujar Reza, Kamis (23/5/2024), dikutip dari Tribunjabar.id.

Menurutnya, semakin lama Polda Jabar menutupi sosok Pegi, maka spekulasi masyarakat terutama di media sosial akan semakin liar dan dikhawatirkan berdampak buruk terhadap citra polisi.

BERITA TERKAIT

"Jadi dengan dimunculkan wajah Pegi, tidak memunculkan keragu-raguan. Sekarang kan makin liar. Takutnya malah berbahaya bagi institusi polisi, orang makin tidak percaya," katanya.

Menanggapi hal itu, Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Jules Abraham Abast buka suara.

Ia mengaku belum dapat mengumumkan kepada publik soal penangkapan Pegi.

Baca juga: Pegi Ganti Nama Jadi Robi, Bagaimana dengan 2 Buron Andi & Dani? Ada Kesaksian Linda saat Kesurupan

Dikatakannya, pihak kepolisian masih dalam tahap penyelidikan.

"Saat ini kami masih lakukan pendalaman," ujar Jules.

Seperti diketahui, keraguan masyarakat pun berkembang pesat hingga terbaru, Kamis (23/5/2024), ada banyak ujaran ketidakpercayaan terhadap polisi.

Tak sedikit pula yang mempertanyakan apakah benar sosok tersebut yang selama ini memang dicari-cari.

Bahkan dalam satu grup menyebut jika Pegi alias Perong yang ditangkap oleh polisi merupakan tukang bakso di komplek rumahnya, di Jalan Palem Raya, Perumahan Palem Permai, Kota Bandung.

(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani/Theresia Felisiani)(Kompas.com/Rachmawati)

Baca berita lainnya terkait Kematian Vina Cirebon.

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas