Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lusa Rayakan HUT ke-18, Remaja Bogor Ini Tewas Usai Sepeda Motor yang Dikendarainya Tabrak Truk

Remaja kelahiran 1 Agustus 2006 menghembuskan nafas terakhirnya di lokasi kejadian dengan mengalami luka pada bagian kepala dan dibawa ke RSUD Ciawi.

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Lusa Rayakan HUT ke-18, Remaja Bogor Ini Tewas Usai Sepeda Motor yang Dikendarainya Tabrak Truk
net
Ilustrasi mayat - Yoga Setyo (17), tewas dalam kecelakaan lalu lintas di di jalan Raya Umum Ciawi-Sukabumi, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, Selasa (30/7/2024) dini hari padahal warga Kampung Cimande Hilir, Desa Lemah Duhur, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor ini akan merayakan ulang tahun ke- 18 pada 1 Agustus 2024 lusa 

Laporan Wartawan Tribun Bogor, Muamarrudin Irfani

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Yoga Setyo (17), tewas dalam kecelakaan lalu lintas di di jalan Raya Umum Ciawi-Sukabumi, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, Selasa (30/7/2024) dini hari.

Padahal warga Kampung Cimande Hilir, Desa Lemah Duhur, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor ini akan merayakan ulang tahun ke- 18 pada 1 Agustus 2024 lusa.

Kapolsek Caringin AKP Hendra Kurnia mengungkapkan, kronologi bermula saat truk Tronton Hino bernomor polisi B 9258 TEX bergerak dari arah Ciawi menuju arah Sukabumi.

Setibanya di lokasi kejadian, truk berhenti di badan jalan yang berada tepat di depan PT Seino Indomobil.

"Pengemudi turun (dari mobil) dan mendatangi security untuk mencari tempat parkir yang aman," ujar AKP Hendra melalui keterangannya, Selasa (30/7/2024).

Saat bersamaan, satu unit sepeda motor Honda Beat bernomor polisi F 3128 FHB yang dikendarai oleh Yoga Setyo menghantam bagian belakang truk tronton yang tadi sedang berhenti.

Baca juga: Kronologi Kecelakaan Lalu Lintas yang Menewaskan Direktur Pascasarjana Unpam di Tol Cipali

Berita Rekomendasi

Akibatnya remaja kelahiran 1 Agustus 2006 menghembuskan nafas terakhirnya di lokasi kejadian dengan mengalami luka pada bagian kepala dan dibawa ke RSUD Ciawi.

"Perkara ini sudah di tangani oleh Unit Laka Ciawi Polres Bogor dan korban telah diserahkan kepada pihak keluarganya melalui RSUD Ciawi," pungkasnya. (TribunnewsBogor)

Pengemudi turun (dari mobil) dan mendatangi security untuk mencari tempat parkir yang aman," ujarnya melalui keterangannya, Selasa (30/7/2024).

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Tragis! 2 Hari Jelang Ulang Tahunnya, Remaja Asal Cimande Bogor Tewas Usai Menghantam Tronton

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas