Populer Regional: Polisi Diduga Pukuli Pelajar SMK yang Tak Ikut Demo, Bocah Ngaji Kena Gas Air Mata
Berita populer regional Tribunnews.com, polisi diduga pukuli pelajar SMK yang tak ikut demo di Semarang hingga bocah ngaji terkena gas air mata.
Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Berikut berita populer regional Tribunnews.com dalam 24 jam terakhir.
Polisi diduga membawa paksa seorang pelajar SMK yang tak terlibat dalam aksi demonstrasi di Semarang, Jawa Tengah, Senin (26/8/2024).
Dalam video yang beredar, tampak pelajar itu memberontak saat hendak dibawa oleh polisi.
Tak hanya dibawa paksa, pelajar SMK itu disebut juga dipukuli oleh oknum yang diduga polisi.
Berita populer lainnya, viral di media sosial, bocah ngaji terkena gas air mata saat demonstrasi di Semarang berakhir ricuh.
Dalam video yang beredar, tampak belasan bocah mendapat pertolongan berupa olesan pasta gigi di area bawah mata.
Dihimpun Tribunnews.com, Rabu (28/8/2024), berikut 5 berita populer regional selama 24 jam terakhir:
1. Polisi Diduga Pukuli Pelajar SMK yang Tak Ikut Demo di Semarang
Aksi demonstrasi di Gedung DPRD Kota Semarang, Jawa Tengah, Senin (26/8/2024), berakhir ricuh.
Petugas kepolisian menembakkan gas air mata dan water cannon ke pengunjuk rasa.
Hal itu membuat sejumlah peserta aksi yang terdiri dari mahasiswa, pelajar, hingga masyarakat itu banyak yang berjatuhan.
Baca juga: Ditangkap Polisi Saat Demo di DPR, Anak Jenderal TNI Ini Mengaku Tak Mau Gunakan Nama Besar Ayah
Tak sedikit pula, peserta aksi yang kocar-kacir menyelamatkan diri ke tempat aman.
Seorang pelajar SMK Negeri 5 Semarang berinisial G diduga dibawa paksa polisi, padahal ia tak terlibat dalam aksi demonstrasi tersebut.
2. Pemicu Briptu Putri Cikita Marah dan Minta Warga Bersikap Sopan
Briptu Putri Sirty Cikita Sabunge mendapat hujatan di media sosial usai videonya memarahi warga viral.