Heboh Penemuan Mayat Wanita Tak Dikenal dalam Karung di Tasikmalaya, Polisi Beberkan Kondisi Korban
Lokasi penemuan mayat dalam karung itu tepatnya masuk Kampung Muara RT 02/01, Desa Sukakerta, Kecamatan Jatiwaras, Kabupaten Tasikmalaya
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan wartawan TribunPriangan.com, Jaenal Abidin
TRIBUNNEWS.COM, TASIKMALAYA - Mayat dalam karung ditemukan warga di Sungai Cipinaha, Desa Sukakerta, Kecamatan Jatiwaras, Kabupaten Tasikmalaya tepatnya di bawah jembatan pada Minggu (15/9/2024).
Lokasi penemuan mayat dalam karung itu tepatnya masuk Kampung Muara RT 02/01, Desa Sukakerta, Kecamatan Jatiwaras, Kabupaten Tasikmalaya.
"Awalnya ketemu di dalam karung itu, kaya ada rambut gitu sama anak-anak, kemudian anak-anak lari laporan ada mayat, ada mayat dalam karung," kata Anggota LPM Desa Sukakerta, Endang Rustandi (60) ketika ditemui wartawan Tribun Priangan.com.
Namun dia tidak mengetahui jenis kelamin mayat dalam karung karena saat ditemukan hanya terlihat rambut dan baju.
"Ga tahu jenis kelaminnya, dan mayat ditemukan pada pukul 08.00 pagi sama anak-anak sini, biasa cari ikan kecil di sungai Citinaha," terangnya.
Baca juga: Jenazah Bayi Usia 6 Hari dan 2 Mayat Pekerja Migran Indonesia Diterbangkan dari Malaysia ke Kupang
Usai penemuan, Endang langsung melaporkan ke pihak desa dan ditindaklanjuti ke pihak Kepolisian setempat.
"Saya telepon ke pak Kuwu (kades), dan pak kades telepon ke Polsek dan danramil, dan anggota kesini pukul 08.30 WIB dari waktu awal penemuan mayat," cetusnya.
Endang menambahkan, lokasi penemuan memang kerap menjadi tempat mencari ikan kecil buat pancingan.
"Suka nyari ikan, sore-sore juga suka kesini buat pancingan, dan kebetulan hari libur jadi suka ke aliran sungai tersebut," katanya.
Setelah ditemukan, mayat dalam karung itu langsung dievakuasi oleh petugas menggunakan kantong jenazah.
Namun menurut Endang, saat ditemukan mayat tersebut masih menggunakan pakaian dengan terbungkus karung.
"Masih lengkap pakai baju warna hitam, cuma ke bawahnya ga tahu karena kan dibungkus karung," katanya.
Ketika ditanyai mengenai CCTV dikantor Desa Sukakerta, Endang menuturkan bahwa CCTV berfungsi tapi arahnya tidak ke jembatan.
Endang pun belum mendapat ada laporan, karena warga tidak ada yang melaporkan kehilangan keluarganya.