4 Fakta Tewasnya Pendaki Asal Jakarta di Gunung Wilis: SAR Gunakan Drone, Bau Sedap Jadi Petunjuk
Berikut ini fakta-fakta meninggalnya pendaki asal Jakbar di Gunung Wilis yang dirangkum dari TribunJatim.com
Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Endra Kurniawan
"SRU empat memantau area pepohonan dan sungai dengan bantian drone thermal," jelasnya.
4. Ditemukan di Semak-semak
Setelah pencarian, SRU pertama dan kedua berhasil menemukan korban.
Saat itu, tim yang bertugas mencium aroma tak sedap di sekitar lokasi.
Novix menambahkan, Agus ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia, Selasa (15/10/2024) sekitar pukul 15.40 WIB.
Jasad korban ditemukan 500 meter di bawah lokasi awal ia menghilang atau tak jauh dari Pos Sekartaji.
"Jenazah korban ditemukan di antara semak semak di kiri jalur pendakian. Kurang lebih 500 meter di bawah lokasi dugaan awal hilangnya korban," katanya dikonfirmasi Rabu (16/10/2024).
Ia menceritakan, sebelum ditemukan, SRU pertama dan kedua tiba-tiba mencium aroma tak sedap.
Pencarian pun akhirnya difokuskan untuk mencari sumber bau tersebut.
"Ketika melakukan penyisiran SRU I dan SRU II tiba-tiba mencium bau tak sedap. Kemudian, mereka memfokuskan untuk mencari sumber bau tak sedap itu hingga jasad korban ditemukan," pungkasnya.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Petunjuk Penting Tim SAR Bisa Temukan Jasad Pendaki yang Hilang di Gunung Wilis Nganjuk: Semak-Semak
(Tribunnews.com, Muhammad Renald Shiftanto)(TribunJatim.com, Danendra Kusuma)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.