Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

3 Korban Kapal Tenggelam di Mentawai Sumbar Belum Ditemukan, Pencarian Terkendala Cuaca

Hingga Kamis (26/12/2024) hari ini tiga korban masih belum ditemukan. Sementara itu, lima orang telah berhasil ditemukan, satu di antaranya meninggal.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in 3 Korban Kapal Tenggelam di Mentawai Sumbar Belum Ditemukan, Pencarian Terkendala Cuaca
IST
ILUSTRASI - Kapal jenis longboat tenggelam dihantam gelombang di Muara Masi, Desa Sagulubbeg, Kecamatan Siberut Barat Daya, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Provinsi Sumatra Barat (Sumbar), Rabu (25/12/2024) pagi. Hingga Kamis (26/12/2024) hari ini tiga korban masih belum ditemukan. 

TRIBUNNEWS.COM, PADANG - Kapal jenis longboat tenggelam dihantam gelombang di Muara Masi, Desa Sagulubbeg, Kecamatan Siberut Barat Daya, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Provinsi Sumatra Barat (Sumbar), Rabu (25/12/2024) pagi.

Hingga Kamis (26/12/2024) hari ini tiga korban masih belum ditemukan.

Sementara itu, lima orang telah berhasil ditemukan, satu di antaranya meninggal dunia.

"Untuk updatenya sebanyak tiga korban belum berhasil ditemukan, sedangkan sebanyak lima orang sudah berhasil ditemukan," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Mentawai, Rudi, Kamis (26/12/2024).

Baca juga: 3 Jenazah Korban Kapal Tenggelam Korsel Tiba di Indonesia, Kepala BP2MI: Semoga Tidak Terjadi Lagi

Ia menjelaskan, kondisi lima orang yang ditemukan, ada satu orang meninggal dunia.

Untuk korban selamat bernama Ujang operator boat, Luther, Suheri (34), Vita (36). 

Satu korban orang meninggal dunia bernama Berita (16).

Berita Rekomendasi

Sedangkan korban yang belum ditemukan tiga orang bernama Bernadinus (40), Ginesta (12), dan Pasra (4).

"Pencarian telah dilakukan kemarin di sekitar lokasi kejadian sekitar pukul 13.00 WIB sampai dengan 16.05 WIB," ujarnya.

Proses pencarian yang dilakukan oleh tim SAR sempat terkendala, dikarenakan cuaca kurang bersahabat.

"Untuk gelombang pada pencarian kemarin diperkirakan sampai 2-3 meter, sehingga pada pukul 16.15 WIB diputuskan tim kembali ke Pey Pey," ujar Rudi.

Baca juga: Warga Taiwan Korban Kapal Tenggelam di Kepulauan Seribu Ditemukan Meninggal Dunia

Tim SAR kembali ke Pey Pey akibat Muara Masi tidak ada tempat bersandar untuk kapal, dan tim tidak bisa masuk muara karena gelombang tinggi.

"Akibatnya pencarian dihentikan dan dilanjutkan pada pagi hari ini. Proses pencarian juga dibantu masyarakat agar bisa menyisir di kawasan sekitar pantai," pungkasnya.

Sebelumnya, sebuah longboat tenggelam di Muara Masi, Siberut, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Provinsi Sumatera Barat, Rabu (25/12/2024). 

Halaman
12
Sumber: Tribun Padang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas