Resep Bolu Pisang Kismis, Cocok sebagai Camilan Sambil Minum Teh
Resep bolu pisang dengan kombinasi isian kismis. Cocok disajikan sebagai camilan dengan teh hangat. Waktu pengolahan kurang lebih 45 menit.
Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Inilah resep bolu pisang dengan isian kismis, cocok disajikan sebagai camilan pendamping teh hangat.
Proses pembuatan resep bolu pisang kismis ini hanya memerlukan waktu kurang lebih 45 menit.
Dengan penambahan kismis membuat bolu pisang memiliki perpaduan rasa manis dan sedikit asam.
Lebih lengkapnya, simak resep bolu pisang kismis yang dikutip dari Sajian Sedap berikut.
Bahan-bahan
Bahan:
- 100 gram pisang ambon, diblender halus
- 100 gram pisang ambon, dipotong-potong
- 50 gram kismis, dibelah 2 bagian
- 50 ml santan dari 1/4 butir kelapa
- 75 gram gula merah, disisir halus
- 150 gram margarin
- 50 gram gula pasir halus
- 1/4 sendok teh garam
- 3 butir telur
- 200 gram tepung terigu protein sedang
- 1 sendok teh baking powder
Langkah Pembuatan
Kocok margarin, gula pasir halus, gula merah sisir, dan garam 7 menit sampai lembut. Masukkan blenderan pisang. Kocok rata. Tambahkan telur satu per satu bergantian dengan sebagian tepung terigu sambil diayak dan dikocok rata.
Masukkan sisa tepung terigu dan baking powder bergantian dengan santan sambil diayak dan dikocok perlahan.
Tambahkan pisang potong dan kismis. Aduk sampai menyebar. Tuang adonan ke dalam cetakan mamon cake bergerigi yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius 25 menit hingga matang.