Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mi-14, Helikopter Andalan Uni Soviet Pemburu Kapal Selam Amerika

Mi-14 bisa membawa satu unit depth charge nuklir untuk menenggelamkan kapal selam musuh dalam sekali hantaman.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Mi-14, Helikopter Andalan Uni Soviet Pemburu Kapal Selam Amerika
ist

TRIBUNNEWS.COM - Heli Mil Mi-8 dan Mi-17, penerus helikopter Mi-14, merupakan heli angkut sedang yang legendaris dan banyak digunakan di seluruh dunia, utamanya di wilayah terpencil baik oleh sipil maupun militer.

Namun tidak banyak yang tahu kalau Mi-8 juga dikembangkan khusus untuk operasi maritim dengan kode Mi-14 Haze.

Proyek Mi-14 sendiri diluncurkan berdasarkan permintaan Dinas Penerbangan AL Soviet AVMF. Kebutuhannya saat itu adalah helikopter khusus untuk operasi antikapal selam, menggantikan Mi-4M Hound-B yang kurang mumpuni.

Mi-8 yang saat itu masih dalam fase uji coba. AVMF meminta agar dibuatkan platform khusus berdasarkan heli tersebut.

Biro Mil pun memulai riset proyek V-8G pada 1959, dengan konsep peran pemburu dan penghancur yang dipisahkan.

V-8G pemburu akan membawa sensor pendeteksi kapal selam, dan penghancur akan membawa senjatanya. Peralatan untuk dua versi tersebut bisa dipindah-pindahkan dalam waktu singkat.

Nyatanya, mesin TV3-117 yang dipasang ke Mi-8 ternyata sangat mumpuni sehingga V-8 diperkirakan akan mampu membawa sensor dan persenjataannya sekaligus.

BERITA REKOMENDASI

Diputuskanlah untuk memodifikasi ulang konfigurasi V-8G menjadi V-14.

Sensor, avionik, dan dudukan senjata diambil dari milik Kamov Ka-25 Hormone.

V-14 sendiri memiliki sejumlah perbedaan dengan Mi-8, terutama bagian lambung yang dibuat dengan desain lunas kapal sehingga dapat mendarat di permukaan air dan menurunkan sonobuoyatau MAD (Magnetic Anomaly Detector) langsung ke kedalaman.

Singkatnya, V-14 menjadi kapal laut yang punya baling-baling dan bisa terbang.

V-14 menjalani penerbangan perdana pada 1 Agustus 1967 dengan pilot uji U.S. Shvatchko. Saat uji coba, heli itu disamarkan dengan kelir maskapai Aeroflot.


Pengujian dan integrasi dengan sistem senjata makan waktu lama, dan baru selesai pada 1974.

V-14 kemudian memperoleh desainasi resmi Mi-14PL (Protio-Lodochniy atau antikapal selam).

Halaman
12
Sumber: Angkasa
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas