Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Bocah Penderita Autisme Dilarang Main dan Foto di Sekolahnya, Kini jadi Model Merek Terkenal

Seorang bocah asal Stevenage, Inggris, sempat mendapat penolakan sendiri di sekolahnya. Alfie Aldridge diketahui menderita autisme.

Penulis: Pravitri Retno W
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
zoom-in Bocah Penderita Autisme Dilarang Main dan Foto di Sekolahnya, Kini jadi Model Merek Terkenal
SWNS
Alfie Aldridge 

TRIBUNNEWS.COM - Banyak orang berlaku diskriminasi terhadap difabel.

Seorang bocah asal Stevenage, Inggris, sempat mendapat penolakan sendiri di sekolahnya.

Alfie Aldridge diketahui menderita autisme.

Bocah berusia 11 tahun ini sangat kesulitan untuk bersosialisasi dan bekerja dalam kelompok.

Namun, alih-alih memberi Alfie dorongan untuk beradaptasi dan membimbingnya, pihak sekolah justru bersikap tak adil.

Dilansir Tribunnews dari UNILAD, Kamis (20/9/2018), Alfie dilarang untuk bermain di sekolahnya sendiri.

Alfie Aldridge
Alfie Aldridge (SWNS)


Baca: Viral Video 2 Siswa Dihukum gara-gara Main HP di Kelas, Warganet Geram Lihat Aksi sang Guru

Ia bahkan tidak diperbolehkan melakukan pas foto untuk keperluan sekolah.

Berita Rekomendasi

Jika merasa tak nyaman, Alfie akan stres dan meluapkan kemarahannya.

Karena kondisinya tersebut, ia dipindah ke sekolah spesialis di Larwood School.

Meski begitu, kondisi Alfie tak segera membaik.

Ia tetap mengalami kesulitan saat sosialiasi.

Namun, semenjak Alfie menemukan kecintaannya pada dunia modelling, ia menjadi bisa lebih tenang.

Seorang teman dari keluarganya menyarankan agar Alfie mencoba menjadi model.

Tak butuh waktu lama, bocah 11 tahun ini direkrut oleh agensi model Zebedeus Management.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas