Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Klasemen Perolehan Medali Emas Asian Para Games 2018 Pukul 11.00 WIB: Indonesia Nomor 3

Indonesia akhirnya masuk ke tiga besar dalam klasemen perolehan medali emas Asian Para Games 2018, Senin (8/10/2018).

Penulis: Sri Juliati
Editor: Fathul Amanah
zoom-in Klasemen Perolehan Medali Emas Asian Para Games 2018 Pukul 11.00 WIB: Indonesia Nomor 3
Instagram/nahrawi_imam
Para atletik-tolak peluru, Suparniyati, sumbang medali emas untuk Indonesia di Asian Para Games 2018 

TRIBUNNEWS.COM - Indonesia akhirnya masuk ke tiga besar dalam klasemen perolehan medali emas Asian Para Games 2018, Senin (8/10/2018).

Hingga pukul 11.00 WIB, Indonesia berhasil mengumpulkan enam medali dengan rincian: dua medali emas, enam medali perak, dan dua perunggu.

Sebelumnya, Indonesia berada di urutan kelima bahkan sempat tercecer di nomor enam, di bawah Filipina.

Baca: Asian Para Games 2018: Sumbang Medali Emas Kedua, Suparniyati Sandang Nama Nahwari dari Menpora

Dengan perolehan dan peringkat tersebut, Indonesia berada di bawah China yang telah meraih 20 medali.

Juga Jepang yang berada di nomor dua dengan jumlah 17 medali.

Baca: Jadwal Lengkap Pertandingan Asian Para Games 2018 Hari Ketiga Senin 8 Oktober

Di bawah Indonesia, ada Uzbekistan yang meraih empat medali serta Hongkong dengan raihan lima medali.

Berikut klasemen perolehan medali emas sementara Asian Para Games 2018, Senin (8/10/2018) per pukul 11.00 WIB:

Klasemen perolehan medali emas sementara Asian Para Games 2018, Senin (8/10/2018) per pukul 11.00 WIB
Klasemen perolehan medali emas sementara Asian Para Games 2018, Senin (8/10/2018) per pukul 11.00 WIB (gms.asianparagames2018.id)
Berita Rekomendasi

(Tribunnews.com/Sri Juliati)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas