Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fakta-fakta Pemeriksaan Amien Rais Hari Ini, Suguhan Gudeg hingga Tanggapan Mahfud MD

Fakta-fakta pemeriksaan Amien Rais dari suguhan gudeng hingga tanggapan Mahfud MD. Amien menjalani pemeriksaan selama enam jam.

Penulis: Daryono
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
zoom-in Fakta-fakta Pemeriksaan Amien Rais Hari Ini, Suguhan Gudeg hingga Tanggapan Mahfud MD
Tribunnews/JEPRIMA
Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais saa memberikan keterangan pers sebelum Gedung Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Rabu (10/10/2018). Kedatangan Amien Rais adalah untuk memenuhi panggilan penyidik atas kasus berita bohong penganiayaan Ratna Sarumpaet, Amien diperiksa sebagai saksi. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM - Setelah sempat tidak memenuhi panggilan sebagai saksi dalam kasus hoaks Ratna Sarumpaet, mantan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Amien Rais akhirnya memenuhi panggilan pemeriksaan polisi di Polda Metro Jaya, Rabu (10/10/2018).

Amien menjalani pemeriksaan selama enam jam sejak pukul 10.10 WIB dan keluar pada 14.10 WIB.

Baca: Eggi Sudjana: Polisi Tanyai Amien Rais tentang Inisiator Konferensi Pers di Kediaman Prabowo

Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais saa memberikan keterangan pers sebelum  Gedung Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Rabu (10/10/2018). Kedatangan Amien Rais adalah untuk memenuhi panggilan penyidik atas kasus berita bohong penganiayaan Ratna Sarumpaet, Amien diperiksa sebagai saksi. Tribunnews/Jeprima
Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais saa memberikan keterangan pers sebelum Gedung Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Rabu (10/10/2018). Kedatangan Amien Rais adalah untuk memenuhi panggilan penyidik atas kasus berita bohong penganiayaan Ratna Sarumpaet, Amien diperiksa sebagai saksi. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Berikut Tribunnews.com merangkum fakta-fakta pemeriksaan Amien Rais hari ini:

1. Dicecar 30 pertanyaan

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Eggi Sudjana menyampaikan, Amien Rais mendapat 30 pertanyaan dari penyidik.

"Pertanyaannya kurang lebih ada 30 pertanyaan dan saya mendampingi terus, supaya apakah ada jebakan batman yang sifatnya bisa menjerat Amien dalam 30 pertanyaan itu, yang lain enggak penting," kata Eggi di Mapolda Metro Jaya.

Secara garis besar, lanjut Eggi, polisi menanyakan terkait pihak yang menginisiasi dilakukannya konfrensi pers oleh Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan pada 2 Oktober 2018 silam.

Berita Rekomendasi

"Yang penting ada beberapa, yaitu siapa yang menyuruh adanya konpers di Kertanegara? Kita semua tau enggak ada yang nyuruh, karena di rumah Prabowo, wartawan selalu stand by. Jadi enggak bisa dikejar lebih jauh," tuturnya.

Konferensi pers guna menanggapi dugaan penganiayaan yang dialami Ratna Sarumpaet dilakukan atas dasar solidaritas lantaran Ratna merupakan anggota BPN.

"Berkaitan dengan konpers itu, (kami) yakin betul bahwa Ratna Sarumpaet dianiaya. Kata Pak Amien, 'spontanitas solidaritas, karena RS (masuk) dalam struktur pemenangan, termasuk anak buah saya, jadi solidaritas untuk anak buah saya yang dihina dan dinjak-injak'," kata Eggi menirukan gaya bicara Amien Rais.

Tokoh reformasi Amien Rais memberikan keterangan kepada wartawan usai menjalani pemeriksaan di Mapolda Metro Jaya, Rabu (10/10/2018).
Tokoh reformasi Amien Rais memberikan keterangan kepada wartawan usai menjalani pemeriksaan di Mapolda Metro Jaya, Rabu (10/10/2018). (TRIBUNNEWS/FAHDI FAHLEVI)

Pihak BPN juga tak bermaksud untuk memperkeruh suasana, terlebih lagi mempolitisasi situasi berpolitik di Indonesia.

"Jadi spontanitas itu, tidak ada motif atau niat buruk kita untuk mempolitisasi keadaan, sehingga menjadi keruh. Karena yang dikhawatirkan kepolisian (adalah) dampak konpers itu yang membuat tuduhan pihak sebelah atau siapapun," ungkapnya.

2. Disuguhi Gudeg dan Ayam Kampung 

Amien Rais, mengaku mendapatkan suguhan spesial saat menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas