Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Alternatif Link untuk Akses Hasil Seleksi Administrasi CPNS Kemenag 2018 Bila Website Lambat

Kementerian Agama (Kemenag) menyarankan pelamar CPNS 2018 untuk menggunakan alternatif lain untuk mengakses hasil seleksi administrasi CPNS 2018.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Alternatif Link untuk Akses Hasil Seleksi Administrasi CPNS Kemenag 2018 Bila Website Lambat
INSTAGRAM/@kemenag_ri
Kementerian Agama (Kemenag) menyarankan pelamar CPNS 2018 untuk menggunakan aplikasi lain untuk mengakses hasil seleksi administrasi CPNS 2018. 

Kebutuhan tenaga guru menjadi porsi yang paling besar, yaitu sebanyak 12.000.

Maka tak heran jika ada banyak orang yang akan melihat hasil pengumuman seleksi administrasi CPNS di Kemenag secara bersamaan.

Untuk itu, Kemenag menyarankan para pelamar menggunakan alternatif lain untuk mengakses hasil pengumuman seleksi administrasi CPNS Kemenag 2018.

Lewat akun Instagram resminya, @kemenag_ri, Kemenag menyarankan agar pelamar menggunakan alternatif lain melalui aplikasi Channel Telegram Kementerian Agama RI.

Dalam aplikasi Channel Telegram itu, Kemenag telah menyiapkan cadangan dokumen untuk mengakses hasil pengumuman seleksi administrasi CPNS Kemenag 2018.

"Assalamualaikum #SahabatReligi yang mengalami kesulitan akses website kemenag.go.id untuk mendapatkan hasil seleksi administrasi #CPNSKemenag2018, silahkan gunakan alternatif melalui CHANNEL TELEGRAM Kementerian Agama RI," tulis akun tersebut.

LINK Channel Telegram Kementerian Agama RI.

BERITA REKOMENDASI

CHANNEL TELEGRAM Kementerian Agama RI: @kementerianagama, t.me/kementerianagama

Formasi CPNS Kemenag yang paling banyak diminati

1. Penyuluh Agama Kantor Wilayah Jawa Barat

Formasi penyuluh agama kantor wilayah Jawa Barat menjadi formasi terketat di Kemenag untuk CPNS 2018.

Kemenag hanya mengalokasikan satu formasi dari jabatan ini, sedangkan banyaknya pelamar adalah 731 orang.


Dengan demikian perbandingannya adalah 1: 731 dan ada 730 pelamar yang akan tersingkir.

Berdasarkan data dari SSCN, jabatan penyuluh agama membuka kesempatan bagi pelamar dari beberapa program studi.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas