Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

7 Aplikasi Terpopuler untuk Instagram Stories di Android dan iOS Bikin Postingamu Jadi Kece!

Instagram stories menyajikan berbagai pilihan sticker dengan format GIF yang cukup banyak namun, hanya ada lima pilihan font.

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Daryono
zoom-in 7 Aplikasi Terpopuler untuk Instagram Stories di Android dan iOS Bikin Postingamu Jadi Kece!
Kompas.com/Instagram
Ilustrasi Instagram Stories 

Kamu bisa memilih dari desain retro untuk yang funky zaman baru, dan mengatur opasitas teks serta warnanya.

Kekurangan aplikasi ini adalah tidak ada pilihan untuk memilih bentuk teks latar belakang.

Pastikan kamu sudah mengunduh pilihan background sendiri agar hasilnya lebih menarik.

5. Unfold

Aplikasi Unfold
Aplikasi Unfold (Kompas.com)

Aplikasi ini memungkinkan kamu untuk membuat kolase yang menggabungkan video dan foto sekaligus.

Meski awalnya hanya bisa diunduh lewat iOS, kini sudah tersedia juga versi Androidnya.

Ada banyak template yang disediakan, sehingga bisa dipilih sesuai seleramu.

Berita Rekomendasi

6. InSHot

Aplikasi InShot
Aplikasi InShot (Kompas.com)

Tak hanya untuk mengedit foto dengan berbagai pilihan font, aplikasi ini mumpuni untuk mengedit foto maupun video.

Kamu bisa membuat background untuk foto dengan berbagai efek (blur, timpaan foto lain, warna-warni).

Tersedia juga kolase dengan template yang bisa jadi pilihan.

Jika ingin mengedit video, tersedia efek glitch dan pixel yang menambah kesan artsy.

Serunya lagi, kita bisa menyetel kecepatan video.

7. Preview

Aplikasi preview
Aplikasi preview (Kompas.com)

Aplikasi terakhir yang bisa kamu coba adalah preview.

Di aplikasi ini, kamu bisa mengunggah foto dan video untuk Instagram stories.

Agak berbeda dari aplikasi lainnya, preview memungkinkan kamu untuk bisa menjadwalkan postinganmu sesuai hari atau jam yang sudah kamu atur.

Jika sudah berhasil terposting, kamu akan mendapatkan notifikasi.

Selamat mencoba!

(Tribunnews.com / Bunga Pradipta)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas