Update Pembunuhan Satu Keluarga di Bekasi, Jejak Sepatu hingga Polisi Buru Pengemudi Nissan X-Trail
Kasus pembunuhan satu keluarga di Bekasi masih jadi misteri. Namun demikian ditemukan sejumlah fakta baru dalam kasus itu.
Penulis: Daryono
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
"Saya lihat mobil CRV yang biasa diparkir di sini tapi tadi malam enggak ada. Tapi Nissan Xtrail ada. Biasanya tiga mobilnya di sini. Pas paginya tinggal satu mobil saja yang box. Tapi saya enggak tahu ya, ketiga mobil itu punya korban semua atau tidak," lanjut Jimmy.
6. Polisi Buru Pengendara Mobil Nissan X-Trail yang Ngebut Keluar dari Rumah Korban di Malam Kejadian
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono menuturkan pihaknya menggunakan metode induktif guna mengungkap dalang dibalik peristiwa keji tersebut.
Dalam metode induktif yang digunakan, Argo menuturkan pihaknya telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), dan memeriksa sejumlah saksi.
Ketika memeriksa sejumlah saksi, Argo mengatakan pihaknya mendapatkan keterangan ada satu unit mobil terdengar melaju kencang pada pagi hari sebelum satu keluarga tewas ditemukan di rumah kontrakan tersebut.
"Ada saksi yang mengatakan, pagi harinya terdengar suara mobil melaju kencang, mobil Nissan X-Trail bernomor Polisi 1075 UOK," kata Argo di Gedung Tri Brata, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (14/11/2018) seperti dikutip Tribunnews.com dari TribunJakarta.
Baca: Cerita Warga Kenang Satu Keluarga Korban Pembunuhan di Bekasi hingga Sejumlah Kecaman untuk Pelaku
Argo menuturkan, saat ini pihaknya tengah mencari mobil tersebut yang tidak diketahui keberadaannya.
"Saat ini masih kami cari, mobil tersebut milik kaka korban, jadi korban yang memanaskan mobilnya saja," kata Argo pada awak media.
Argo menuturkan keberadaan mobil tersebut diharapkan dapat segera ditemukan, dan membawa titik terang pada pelaku pembunuhan tersebut.
(Tribunnews.com/Daryono)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.