6 Fakta Aksi Reuni Akbar 212: Nyanyikan Lagu Indonesia Raya, Dihadiri Prabowo hingga Anies Baswedan
6 Fakta Aksi Reuni Akbar 212 yang digelar di Monas, Minggu hari ini. Peserta nyanyikan lagu Indonesia Raya dan dihadiri Prabowo hingga Anies B.
Penulis: Miftah Salis
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Aksi Reuni Akbar 212 digelar di Monas pada Minggu (2/12/2018).
Kegiatan ini dimulai sekitar pukul 07.00 WIB dan diakhir pukul 11.05 WIB.
Pembukaan aksi Reuni Akbar 212 dilakukan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Satu Nusa Satu Bangsa, Garuda Pancasila, serta pembacan ayat suci Alquran.
Baca: Aksi 212- Peserta Reuni Akbar 212 Punguti Sampah hingga Para Pedagang Raup Untung 10 Kali Lipat
Baca: Meski Tanpa sang Ayah, Putri Habib Rizieq Shihab Tampak Hadir di Aksi Reuni Akbar Alumni 212
Baca: Peserta Aksi Reuni 212 Padati Halte Transjakarta
Berikut fakta-fakta pelaksanaan aksi Reuni Akbar 212 di Monumen Nasional Jakarta dilansir Tribunnews.com dari berbagai sumber.
1. Nyanyikan lagu Indonesia Raya
Peserta aksi reuni akbar 212 mengumandangkan lagu Indonesia Raya sebelum dimulainya acara.
"Ayo kita berdiri semua untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya. Semua harus tertib yang ingin masuk, jangan saling dorong," ujar pemimpin aksi melalui pengeras suara dilansir dari Kompas.com, Minggu (2/12/2018).
Selain menyanyikan lagu tersebut, para peserta juga menyanyikan lagu Satu Nusa Satu Bangsa dan Garuda Pancasila.
2. Dihadiri sejumlah tokoh
Beberapa tokoh nasional turut hadir pada aksi reuni 212 kali ini.
Tokoh-tokoh tersebut adalah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto, Ketua MPR RI Zulkifli Hasan, Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais, Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid, hingga Fadli Zon.
Pada acara tersebut, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan pidatonya.
Selain Anies, Prabowo Subianto juga turut menyampaikan pidato pada acara yang digelar di Monas tersebut.
Keduanya meninggalkan lokasi secara bersama pada pukul 09.00 WIB didampingi pengawalan ketat.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.