Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Tips dan Trik agar Karpet di Rumah Tetap Bersih dan Seperti Baru

Tips untuk membuat karpet di rumah tetap bersih dan seperti baru. Ikuti langkah mudah ini!

Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Tips dan Trik agar Karpet di Rumah Tetap Bersih dan Seperti Baru
RUMAHKU.COM
Tips untuk membuat karpet di rumah tetap bersih dan seperti baru. Ikuti langkah mudah ini! 

TRIBUNNEWS.COM - Karpet biasanya digunakan untuk memperindah bagian dalam rumah.

Karpet biasa dipasang di ruang tamu ataupun di dalam kamar kalian.

Terkadang, karpet cepat kotor akibat hewan peliharaan berjalan ataupun berbaring diatas karpet sehingga membuat karpet cepat kusam.

Terlebih jika karpet sering dilewati banyak orang sambil menggunakan sandal ataupun sepatu, karpet akan cepat kotor.

Baca: 8 Tips Perawatan Gigi yang Harus Kamu Tahu, Ternyata Kacang Bisa Merusak Gigi!

Dengan cara di bawah ini karpet kalian akan tetap terlihat bersih dan tampak seperti baru.

Dilansir Tribunnews.com dari Tips-and-Tricks.co, ada beberapa tips untuk membersihkan karpet kalian agar terlihat bersih lebih lama.

1. Lepaskan Sepatu Kalian

Berita Rekomendasi

Lepaskan sepatu kalian ketika kalian pulang ke rumah dan melewati sebuah karpet.

Baca: 7 Tips dan Trik Beli HP/Smartphone Bekas agar Kamu Tak Kecewa

Dengan cara ini, kalian akan memastikan bahwa kalian tidak akan berjalan tanpa sengaja diatas karpet dengan sepatu kotor.

Minta tamu kalian untuk melepas sepatu mereka ketika mereka berkunjung ke rumah kalian agar menjaga karpet tetap bersih dan baru.

2. Tempatkan Keset di Setiap Pintu Masuk

Hewan peliharaan kalian memang tidak memakai sepatu, maka dari itu kaki mereka akan kotor.

Baca: 6 Tips Traveling Saat Musim Penghujan, Pilihlah Pakaian dengan Bahan Cepat Kering

Itulah mengapa kalian harus menaruh keset di setiap pintu masuk menuju ke dalam rumah, sehingga hewan peliharaan kalian akan membawa lebih sedikit kotoran ketika mereka kembali masuk ke dalam.

Selain itu, ada baiknya untuk menaruh keset di depan pintu masuk ketika kalian lupa melepas sepatu atau kalian sungkan menyuruh tamu kalian untuk melepas sepatu.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas