Penuh Gejolak Emosional, Ifan Seventeen Menangis saat Kembali Bernanyi di Studio Rekaman
Ifan Seventeen memutuskan untuk bernyanyi kembali. Ia harus menyelesaikan satu lagu dari Armada yang dipersembahkan untuk Seventeen.
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Vokalis band Seventeen, Riefian Fajarsyah atau yang biasa dipanggil Ifan, memutuskan untuk bernyanyi kembali.
Ifan Seventeen harus menyelesaikan satu lagu dari Armada yang dipersembahkan untuk Seventeen.
Namun Ifan harus merasakan gejolak emosional yang mendalam saat harus bernanyi lagi.
Perasaannya itu ia tuangkan di akun Instagram-nya dalam sebuah video behind the scene proses rekaman bersama Rizal Armada.
"(road to) Armada Tribute To Seventeen," tulisnya dalam caption, Rabu (13/2/2019).
"Merupakan perjalanan emosional yang sangat bergejolak pada saat aku harus menyelesaikan satu buah lagu dari sahabat2 terbaik kami di Armada yang dipersembahkan untuk kami Seventeen"
"Tidak mudah, sangatlah tidak mudah. Untuk duduk kembali diruangan recording tanpa ditemani mas Herman, mas Bani maupun mas Andi. Sekali lagi dengan penuh gejolak emosional dan kerinduanku terhadap Seventeen maupun istriku tercinta aku harus menyelesaikan persembahan kenangan yang penuh dengan cinta ini"
"Ini adalah behind the scene dari proses rekaman kemarin, bismillah..."
Ifan merupakan satu-satunya personel Seventeen yang selamat dari musibah tsunami Selat Sunda yang terjadi pada 22 Desember 2018 lalu.
Tiga personel Seventeen lainnya, Herman Sikumbang (gitaris), M Awal Purbani (basis), dan Windu Andi Darmawan (drummer) meninggal dunia.
Sang istri, Dylan Sahara yang menemaninya manggung, juga turut meninggal dunia.
Sejak peristiwa tersebut, Ifan sering mengunggah foto-foto kebersamaan dengan sang istri dan juga personel Seventeen lain.
Ifan juga lebih sering memperdalam ilmu agama dan mengikuti aktivitas sosial.
Ifan sedang dalam perjalanan mengikhlaskan kepergian istri dan para sahabatnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.