Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

TERBARU - Survei Elektabilitas Jokowi vs Prabowo, Prabowo Unggul Tipis dalam Trend of Awareness

Hasil survei terbaru elektabilitas Jokowi vs Prabowo. Prabowo unggul tipis dalam Trend of Awareness dan cenderung meningkat dari segi yang lain.

Penulis: Fitriana Andriyani
Editor: Sri Juliati
zoom-in TERBARU - Survei Elektabilitas Jokowi vs Prabowo, Prabowo Unggul Tipis dalam Trend of Awareness
Tribunstyle.com/ Source: Facebook Capres Cawapres 2019
Berikut adalah hasil survei terbaru elektabilitas Jokowi vs Prabowo per 24 Februari 2019. Prabowo unggul tipis dalam Trend of Awareness dan cenderung meningkat dari segi yang lain meski belum sampai mengungguli Jokowi. 

Secara keseluruhan, Jokowi-Ma'ruf Amin memang unggul dari Prabowo-Sandiaga Uno, termasuk dalam persentase Share of Awareness dan Share of Citizen.

Persentase Share of Awareness Jokowi-Ma'ruf Amin per 24 Februari 2019 54.4 persen, sedangkan Prabowo-Sandiaga Uno 45.6 persen.

Meski Jokowi-Ma'ruf Amin masih unggul, jika dibandingkan data sebelumnya tampak bahwa persentase paslon 01 itu menurun sedangkan, persentase Prabowo-Sandiaga Uno meningkat.

Persentase Share of Awareness Jokowi-Ma'ruf Amin pada laporan sebelumnya, Jumat (22/2/2019) 56,2 persen, sedangkan Prabowo-Sandiaga Uno 43,8 persen.

Persentase Share of Citizen Jokowi-Ma'ruf Amin per 24 Februari 2019 55.6 persen, sedangkan Prabowo-Sandiaga Uno 44.4 persen.

Senada dengan Share of Awareness, persentase Prabowo-Sandiaga Uno meningkat meski belum sampai mengungguli Jokow-Ma'ruf Amin.

Persentase Share of Citizen Jokowi-Ma'ruf Amin pada laporan sebelumnya, Jumat (22/2/2019) 57,2 persen, sedangkan Prabowo-Sandiaga Uno 42,8 persen.

Berita Rekomendasi

Jokowi-Ma'ruf Amin mendapatkan Sentiment positif lebih banyak daripada sentiment negatif dengan selisih yang tipis.

Sentiment positif Jokowi-Ma'ruf Amin mencapai 411.233, sementara Sentiment negatifnya sejumlah 432.707.

Sementara perolehan Sentiment Prabowo-Sandiaga Uno juga memiliki selisih yang cukup tipis antara positif dan negatif, tetapi sentimen positif masih lebih banyak.

Sentiment positif yang didapat Prabowo-Sandiaga Uno 336.290, sementara sentiment negatifnya sejumlah 335.126.

Secara keseluruhan dapat dilihat bahwa elektabilitas Prabowo-Sandiaga Uno cenderung meningkat meski belum sampai mengungguli Jokowi-Ma'ruf Amin.

Tetapi dari segi Trend of Awareness Prabowo-Sandiaga Uno berhasil mengungguli Jokowi-Ma'ruf Amin.

Baca: Benarkah Elektabilitas PDIP Menurun Karena Ahok? Ini Penjelasan Direktur Eksekutif IPI

Diberitakan sebelumnya Jumat (22/2/2019), Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga Uno, Ahmad Muzani menyebut elektabilitas Prabowo meningkat di Jawa Tengah.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas