Kabar Terbaru Aktivitas Gunung Merapi: Awan Panas Teramati Meluncur ke Arah Kali Gendol
Gunung Merapi hari ini, Rabu (27/2/2019) telah mengeluarkan awan panas yang mengarah ke Kali Gendol. Hal tersebut terjadi pada pukul 10.13 WIB.
Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Gunung Merapi hari ini, Rabu (27/2/2019) telah mengeluarkan awan panas yang mengarah ke Kali Gendol. Tercatat, Gunung Merapi mengeluarkan awan panas pada pukul 10.13 WIB.
TRIBUNNEWS.COM - Gunung Merapi kembali menunjukkan aktivitasnya pada Rabu (27/2/2019) hari ini.
Gunung Merapi saat ini masih memasuki tingkat aktivitasnya di Waspada (Level 2).
Pada hari ini, Gunung Merapi telah mengeluarkan awan panas yang mengarah ke Kali Gendol.
Tercatat melalui Badan Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG), Gunung Merapi mengeluarkan awan panas pada pukul 10.13 WIB.
Baca: BREAKING NEWS, Awan Panas Meluncur dari Gunung Merapi Rabu Jelang Siang Hari Ini
Baca: Aktivitas Gunung Merapi, Rabu Pagi Terjadi 7 Kali Gempa Guguran, Status Waspada
Awan panas yang keluar dari kawah puncak Gunung Merapi tersebut, berdurasi 60 detik dengan jarak luncur sepanjang 600 meter.
Gunung Merapi juga sempat mengeluarkan guguran lava dari kawah puncak.
Pada periode 00.00 WIB hingga 06.00 WIB, Gunung Merapi telah terekam sebanyak empat kali mengalami guguran lava.
Guguran lava tersebut, mengarah ke Kali Gendol dengan jarak luncur sepanjang 300 hingga 900 meter.
Baca: Pagi Ini 8 Kali Gempa Guguran Gunung Merapi Berdurasi 11 hingga 63 Detik
Baca: Gunung Merapi Gugurkan Awan Panas Siang Ini, Ini Imbauan BPPTKG
Pada periode yang sama, berdasarkan data seismik, Gunung Merapi terekam tujuh kali gempa guguran dengan durasi 13 hingga 90 detik.
Selanjutnya pada periode pengamatan 06.00 WIB hingga 12.00 WIB, Gunung Merapi terekam mengalami tiga kali gempa guguran dengan durasi 30 hingga 65 detik.
Kemudian pada periode pengamatan 12.00 WIB hingga 18.00 WIB, Gunung Merapi mengalami 11 kali gempa guguran dengan durasi 21 hingga 75 detik.
Dengan ini, Gunung Merapi telah mengalami gempa guguran sebanyak 21 kali gempa guguran dan empat kali guguran lava.
Baca: BREAKING NEWS: Gunung Merapi Semburkan Awan Panas ke Kali Gendol, Jarak Luncur 1,1 Km
Baca: Senin hingga Jam 06.00, BPPTKG Rekam 4 Kali Gempa Guguran Gunung Merapi
Sebelumnya BPPTKG juga mengeluarkan laporan aktivitas Gunung Merapi pada Selasa (26/2/2019).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.