Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Unggah Foto Sungkem dengan Papa Mertua, Syahrini: I Love You, Satu-satunya Pengganti Ayahandaku

Syahrini mengunggah foto sungkem dengan papa mertuanya. Ia menulis 'I love You' hingga menyebut mertuanya menjadi satu-satunya pengganti sang ayah.

Penulis: Miftah Salis
Editor: Fathul Amanah
zoom-in Unggah Foto Sungkem dengan Papa Mertua, Syahrini: I Love You, Satu-satunya Pengganti Ayahandaku
Instagram/@princessyahrini
Syahrini mengunggah foto sungkem dengan papa mertuanya, Rosano Barack. Ia menulis 'I love You' hingga menyebut mertuanya menjadi satu-satunya pengganti sang ayah. 

Syahrini mengunggah foto sungkem dengan papa mertuanya, Rosano Barack. Ia menulis 'I love You' hingga menyebut mertuanya menjadi satu-satunya pengganti sang ayah.

TRIBUNNEWS.COM - Syahrini semakin terbuka mengenai pernikahannya dengan Reino Barack.

Setelah sebelumnya mengunggah video dan foto lamaran, kini penyanyi berjambul khatulistiwa tersebut mengunggah momen pengajian dan sungkeman.

Foto tersebut diunggah hari ini, Rabu (6/3/2019).

Pada unggahan terakhirnya, Syahrini tampak sungkem dengan sang mertua, ayahanda Reino Barack.

Mengenakan hijab dan berbaju putih, Syahrini bersimpuh di depan sang mertua.

Syahrini tampak mencium tangan sang mertua, Rosano Barack.

Baca: Nikita Mirzani Menduga Ini yang Jadi Penyebab Reino Barack Jadi Alay Setelah Menikahi Syahrini

Baca: Pamer Foto dengan Luna Maya Setelah Syahrini Menikah, Adik Incess Beri Respon Begini ke Hotman Paris

Berita Rekomendasi

Keduanya juga saling berpelukan.

Pada momen tersebut, Rosano Barack juga kompak mengenakan baju senada berwarna putih.

Pelantun lagu Sesuatu tersebut juga menuliskan caption mengenai restu yang didapat dari sang mertua.

Menurutnya, restu dari Rosano Barack merupakan restu dari Allah SWT.

Syahrini juga mengungkapkan perasaan cintanya kepada sang mertua.

Bahkan ia menulis jika Rosano Barack menjadi satu-satunya pengganti ayah Syahrini.

"Restunya Papa H.Rosano Barack ( Papa Mertua ) Adalah Restu Nya ALLAH SWT,
I Love You Papa Chano !
...
Pengajian Dan Sungkeman Moment Kepada Yg Tercinta,
Ayah Yg Di Muliakan Allah Swt,
Satu2Nya Pengganti Ayahandaku Tercinta Alm H.Dadang Zaelani.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas