Ed Sheeran Merasa Terhormat Bisa Berkolaborasi Menuliskan Lagu untuk Album Baru BTS
Ed Sheeran mengaku merasa terhormat setelah menjadi salah satu bagian dalam album baru BTS, Map of the Soul: Persona.
Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
Editor: Pravitri Retno W
Demikian pula dengan single 'Boy With Luv', akan berfungsi sebagai lagu paralel untuk single BTS di tahun 2014 yang berjudul 'Boy in Luv'.
Sementara pada rilis sebelumnya berbicara tentang cinta muda, 'Boy With Luv feat. Halsey' adalah tentang bagaimana kekuatan cinta dan cinta sejati datang dari menemukan kebahagiaan dari hal-hal terkecil dalam hidup.
Track dalam album juga menjelajahi pesan yang ingin disampaikan oleh BTS.
Mulai dari 'Intro:Persona' yang dinyanyikan oleh RM BTS, merupakan pertanyaan mengenai identitas individu.
Kemudian 'Mikrokosmos' yang menjelaskan tentang human interest.
Lagu 'Home' yang menggambarkan hubungan BTS dengan fans mereka yang disebut ARMY.
Sementara 'Jamais Vu' yang dinyanyikan J-Hope, Jin dan Jung Kook menggambarkan bagaimana BTS menemukan tempat berlindung di mana penggemar mereka berada.
Kemudian 'Dionysus', lagu yang bergenre hip-hop yang ada di album ini.
Baca: Lirik Lagu Boy With Luv BTS feat Halsey, Lengkap Terjemahan Indonesia, Tonton Videonya di Sini!
Baca: BTS Comeback dengan Boy With Luv, Simak Makna dan Daftar Lagu Album Map of the Soul: Persona
"Kami menemukan kekuatan dan kebahagiaan di setiap saat," kata BTS dalam sebuah pernyataan.
"Kalian telah memberi kami begitu banyak cinta dan sekarang kami ingin lebih mengenal penggemar kami. Kami mengisi album kami dengan perasaan tulus dan pesan yang kami ingin kami bagikan kepada kalian." tambahnya.
(Tribunnews.com/Natalia Bulan R P)