Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pontianak Harum Sundal Malam Siap Bikin Anda Menjerit Ketakutan

Dendam kesumat seringkali menjadi tema dalam cerita horor, seperti kisah orang yang mati secara tidak wajar

Editor: Widiyabuana Slay
zoom-in Pontianak Harum Sundal Malam Siap Bikin Anda Menjerit Ketakutan
Thrill
Pontianak Harum Sundal Malam 

TRIBUNNEWS.COM - Dendam kesumat seringkali menjadi tema dalam cerita horor, seperti kisah orang yang mati secara tidak wajar dan memiliki dendam semasa hidupnya. Arwahnya digambarkan tidak akan tenang dialamnya sebelum dendamnya terbayar. Kisah itulah yang dialami Meriam dalam film Pontianak Harum Sundal Malam, yang akan tayang di saluran Thrill, 26 & 27 Oktober, Pkl. 20:00 WIB.

 Film Pontianak Harum Sundal Malam mengisahkan tentang arwah penasaran yang datang untuk membalas dendam pada orang yang telah membunuhnya. Pontianak sendiri berarti hantu perempuan atau di Indonesia dikenal dengan sebutan kuntilanak.

Film ini terdiri atas dua bagian. Bagian pertama (2004) bercerita tentang seorang perempuan primadona gamelan tahun 1947 bernama Meriam (Maya Karin). Karena kemolekannya, banyak pria jatuh hati termasuk Marsani (Azri Iskandar) dan Danial (Shahronizam Noor). Meriam akhirnya memilih Danial sebagai suaminya hingga membuat Marsani sakit hati.

Suatu ketika Meriam ditemukan mati terbunuh saat melahirkan anak sulungnya, sementara Daniel hilang di laut. Sejak itu warga kampung Paku Laris hidup dalam ketakutan, demikian pula Marsani bahkan hingga  50 tahun kemudian.

Suatu hari hadirlah sosok seorang gadis bernama Maria yang merupakan sahabat dari cucu Marsani. Banyak kemiripan nampak pada dirinya membuat Marsani yakin bahwa ia adalah jelmaan Meriam. Beberapa peristiwa anehpun terjadi sejak kemunculan Maria diikuti dengan kehadiran sosok pontianak Meriam yang menghantui Marsani dan keluarganya.

Pontianak Harum Sundal Malam merupakan film Malaysia karya sutradara perempuan ternama Shuhaimi Baba. Film yang menjadi film horor pertama setelah 30 tahun di banned oleh pemerintah Malaysia ini, langsung masuk dalam jajaran box office hingga Shuhaimi meluncurkan bagian kedua dari film tersebut tahun 2005, yang masih mengisahkan tentang dendam Meriam terhadap keluarga Marsani.

 Banyak penghargaan diraih atas film ini yaitu Best Supporting Actor untuk Rosyam Nor dan Best Editor di ajang Festival Film Malaysia 2004, Best Director, Best Scoring Music dan Best Cinematography di ajang Estepona International Film Festival of Fantasy and Terror 2004, serta Aktris terbaik untuk Maya Karin di Festival Film Asia Pasifik 2004. Sementara Pontianak Harum Sundal Malam 2 meraih 3 penghargaan dan 12 nominasi di Festival Film Malaysia 2006.

Berita Rekomendasi

Mengenai pemilihan genre horor, sutradara yang memenangkan tiga penghargaan Festival Film Malaysia untuk film Layar Lara ini mengatakan bahwa keluarganya adalah pencinta film horor. “Pontianak merupakan cerita yang kami buat sendiri dan saya melakukan riset selama 1,5 tahun hingga saya benar-benar puas  dan siap untuk menuangkannya dalam film”.

 Saksikan Pontianak Harum Sundal Malam Bagian 1 dan 2, Jumat dan Sabtu, 26 dan 27 Oktober Pkl. 21:00 WIB hanya di saluran Thrill, yang dapat diakses melalui Indovision (ch. 19); Okevision (ch. 8); Aora (ch, 221); Telkom Vision (ch. 610); CentrinTV (ch. 313) dan OrangeTV (ch. 162).

SELEB POPULER

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas