Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Denny Sumargo Bilang Pacaran Saja Tidak, Apalagi Berhubungan Intim

Denny Sumargo membantah pernyataan Verny yang menyebut dirinya pernah melakukan hubungan suami istri sampai berujung pada kehamilan Verny.

Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Denny Sumargo Bilang Pacaran Saja Tidak, Apalagi Berhubungan Intim
DOKUMEN TRIBUNNEWS.COM/JEPRIMA
Denny Sumargo dan DJ Verny 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang Setiaji Prabowo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Denny Sumargo membantah pernyataan Verny yang menyebut dirinya pernah melakukan hubungan suami istri sampai berujung pada kehamilan Verny.

Denny malah balik bertanya untuk apa dia melakukan hubungan suami istri dengan Verny. Baginya, untuk melakukan hubungan intim maka harus ada status yang jelas.

"Pacaran saja tidak, jadi sangat tidak mungkin kalau saya melakukan hubungan suami istri dengan dia. Pakai logika saja, untuk apa saya melakukan hal itu," tegas bintang film '5 Cm' ini saat jumpa pers di kawasan Kuningan Jakarta Selatan, Jumat (12/4/2013).

"Saya tidak pernah melakukan hubungan suami istri dengan dia (Verny)," tegasnya lagi.

Ketika ditanya hubungan apa yang sebenarnya terjadi antara dirinya dengan Verny, Denny mengatakan mereka berdua hanya sebatas teman dekat. Verny, kata Denny, sering curhat padanya.

"Dia sering curhat sama saya sampai aibnya dia pun saya tahu. Walaupun dia memfitnah saya seperti sekarang, tidak akan saya buka (aib Verny) sampai kapan pun," tandasnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas