Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Aktor Andrew Garfield Usul Spiderman Cowok Gay

Aktor asal Inggris yang memerankan Peter Parker ini mendebatkan ketertarikan cinta pada Mary Jane bisa diganti pada karakter cowok.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Aktor Andrew Garfield Usul Spiderman Cowok Gay
IST

TRIBUNNEWS.COM – Andrew Garfield ingin Peter Parker mengungkapkan jadi sosok biseksual dalam sekuel film Spider-Man. Aktor asal Inggris yang memerankan Peter Parker ini mendebatkan ketertarikan cinta pada Mary Jane bisa diganti pada karakter cowok bernama AJ.

Idenya tersebut sedang ia diskusikan dengan sang produser Matt Tolmach. “Aku agak bercanda, tapi agak nggak bercanda tentang MJ. Aku bilang ‘gimana kalau MJ itu cowok?” tuturnya.

“Kenapa kita nggak menemukan Peter sedang menjajaki seksualitasnya? Ini terobosan! Jadi kenapa nggak, dia bisa menjadi gay? Kenapa dia nggak bisa menjadi anak laki-laki?" imbuhnya.

Andrew bahkan sudah memiliki bayangan siapa aktor yang akan memerankan karakter AJ, yaitu Michael B Jordan. Michael, 26 tahun, adalah aktor asal California yang pernah membintangi film Chronicle di tahun 2012.

“Aku sudah terobsesi dengan Michael B Jordan sejak di The Wire. Dia sangat karismatik dan berbakat,” jelasnya. Saat sang sutradara, Marc Webb ditanyai tentang ide Garfield, ia menjawab, “Michael B Jordan , aku tahu,” singkatnya.

The Amazing Spider-Man 2 akan tayang di bioskop-bioskop pada 2 Mei 2014. Dua sekuel selanjutnya akan dirilis pada 10 Julii 2016 dan 4 Mei 2018.

BERITA TERKAIT
Sumber: Hai-online.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas