Pengalaman Menakutkan Norman Kamaru Saat Lion Air Kecelakaan di Gorontalo
Norman Kamaru sempat panik. Pesawat Lion Air yang ditumpanginya semalam rupanya mengalami kecelakaan
Penulis: Willem Jonata
Editor: Widiyabuana Slay
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Norman Kamaru sempat panik. Pesawat Lion Air yang ditumpanginya semalam rupanya mengalami kecelakaan ketika mendarat di Bandara Jalaluddin, Gorontalo, Sulawesi Utara.
Roda pesawat yang ditumpanginya itu mendadak terkena benturan. Suara gedebum pun terdengar oleh penumpang. Pesawat sempat oleng. Norman bangun dari tidurnya. Kemudian ia melihat orang-orang di dalam pesawat panik.
"Aku kan lagi tidur. Pas mendarat ada goyangan dan bunyi gedebum. Terus saya mencium bau hangus di dalam pesawat. Pas saya melihat ke luar jendela ada asap putih. Ada rumput menempel di jendela," ucapnya, Rabu, (7/8/2013), saat dihubungi melalui telepon.
Ia menuturkan kejadian itu berlangsung semalam. Kru pesawat sudah mewanti-wanti kepada penumpang untuk tetap tenang. Norman pun berusaha mengendalikan kepanikannya. Namun, ada orangtua dan anak-anak yang tetap panik akibat kejadian itu.
"Teman aku langsung buka pintu darurat. Beberapa orang langsung keluar pesawat, aku masih di dalam, enggak panik. Kemudian aku masih ambil barang-barang," lanjutnya.
Saat turun, bekas anggota Polri itu, melihat posisi badan pesawat di rerumputan. Sementara ekornya masih berada di landasan.
"Pas kejadian ada pramugrarinya bilang ada anjing, tapi di situ ada sapi," tandasnya.