Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Dari Lusinan Presenter Kondang Indonesia, Cuma Sosok Ini yang Dipuji Kris Biantoro

Dari lusinan presenter kondang Indonesia, cuma sosok ini yang dipuji almarhum Kris Biantoro.

Penulis: Agung Budi Santoso
zoom-in Dari Lusinan Presenter Kondang Indonesia, Cuma Sosok Ini yang Dipuji Kris Biantoro
Tribun Jakarta/JEPRIMA
Anggota keluarga, kerabat, dan rekan sesama artis menjenguk jenazah aktor senior, Christoporus Soebiantoro atau yang lebih dikenal dengan nama Kris Biantoro yang disemayamkan di rumah duka di kediamannya, Kompleks Bukit Permai, Cibubur, Jakarta Timur, Selasa (13/8/2013). Kris Biantoro yang menghembuskan napas terakhir pada Selasa (13/8/2013) diusia 75 tahun, meninggal karena serangan penyakit ginjal yang telah diidapnya selama 39 tahun terakhir ini. (Tribun Jakarta/Jeprima) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Begitu banyak presenter kondang yang sering tampil di TV, tapi mayoritas bikin tak berkenan almarhum Kris Biantoro.

Semasa hidupnya, Kris Biantoro sering dibikin dongkol oleh gaya dan perilaku serta cara bertutur kata para Master of Ceremony (MC) di TV yang menurutnya kurang beretika dalam bertingkah laku dan tak sopan dalam bertutur kata.

"Pak Kris itu paling sebel kalau lihat presenter TV cengengesan, asal-asalan. Memang dalam pemahaman Pak Kris Master of Ceremony itu master-nya sebuah acara yang harus berwibawa dan berkualitas," tutur Cahyo Widiasmoro dari Majalah Intisari kepada Tribunnews.com.

Karena itu, Kris sering mengkritik penampilan para pembawa acara usia muda-muda sekarang yang baru belajar tampil tapi sudah berani menyebut dirinya MC.

Dari sederet MC dan presenter kondang Indonesia, Kris Biantoro hanya berkenan pada segelintir nama saja. Salah satunya Choky Sitohang. Menurut Kris, tata bahasa dan bahasa tubuh Choky dalam membawa acara sopan dan beretika dan tak pernah cengengesan di depan kamera.

Selain Choky, itu dia juga menyenangi gaya Dewi Hughes dan Dorce. Kebetulan kedua artis ini sering berkonsultasi pada almarhum Kris soal memandu acara yang profesional.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas