Foto Gubernur Jawa Tengah Jingkrak-jingkrak Nonton Metallica
Gubernur DKI Jawa Tengah Ganjar Pranowo sangat menikmati konser Metallica di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (25/8/2013) malam
Penulis: Rachmat Hidayat
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rachmat Hidayat
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA- Gubernur DKI Jawa Tengah Ganjar Pranowo sangat menikmati konser Metallica di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (25/8/2013) malam.
Ganjar terlihat 'jingkrak-jingkrak', ikut larut bersama para Metal Millitia lainnya. "Dahsyat, makin tua Metallica makin enerjik," kata Ganjar seraya mengaku puas lagu Master of Puppets dan Seek And Destroy dinyanyikan James Hatfield semalam.
Politisi asal PDIP ini memboyong istri tercinta, Siti Atikoh dan putranya Zinedine Alam Ganjar, menyaksikan grup band asal Amerika Serikat itu.
Istri Gubernur Jawa Tengah, Siti Atikoh yang juga nonton Metallica, seakan memenuhi janjinya. Beberapa lagu Metallica yang dibawakan seperti Sad Bad True, termasuk lagu Nothing Else Matters, tak kuasa membuatnya larut untuk bergoyang dan bernyanyi, bait demi bait lagu Metallica.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.