Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Manajer Restoran Tak Tahu Siapa Enji

Manajer Restoran di Plaza Indonesia,tempat berlangsungnya tindak pemukulan dan pengeroyokan yang diduga dilakukan Enji tak mengenal siapa Enji.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Manajer Restoran Tak Tahu Siapa Enji
Istimewa
Enji dan Ayu Ting Ting 

Laporan Wartawan Wartakota, Heribertus Irwan Wahyu Kintoko

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Restoran Mezzanine Moovina di Plaza Indonesia, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, disebut-sebut jadi tempat berlangsungnya tindak pemukulan dan pengeroyokan yang diduga dilakukan Henry Baskoro Hendarso (25) alias Enji terhadap S.

Andrew, manajer restoran tadi, membenarkan terjadinya peristiwa tersebut. "Kami sudah menyerahkan semuanya ke Polsek Menteng," kata Andrew saat ditemui di Restoran Mezzanine Moovina, Kamis (5/12/2013) siang.

Andrew tidak bersedia menceritakan terjadinya peristiwa pemukulan dan pengeroyokan yang diduga dilakukan suami penyanyi dangdut Ayu Ting Ting (22) tersebut. "Sejak kejadian itu, kami tidak mau komentar," katanya.

"Semua sudah diurus Polsek Menteng," lanjut Andrew yang mengaku sudah memberikan keterangannya ke polisi. Sejumlah pegawai lain, sambung Andrew, juga telah diperiksa di polisi beberapa hari lalu.

Ditanyakan dugaan keterlibatan Enji, Andrew tak tahu. "Enji? Siapa itu Enji? Saya tidak tahu," kata Andrew.

Ditemui di tempat yang sama, seorang petugas 'front office' restoran, mengaku tidak tahu peristiwa pemukulan dan pengeroyokan itu.

Berita Rekomendasi

"Sering sih ada pengunjung yang mabok, terus bertengkar.? Tapi nggak tahu tuh (soal Enji)," ujar petugas perempuan yang menolak bicara lebih panjang saat ditanya tentang pemukulan dan pengeroyokan yang dilakukan Enji itu.

Peristiwa pemukulan dan pengeroyokan yang diduga dilakukan Enji terhadap S itu berlangsung di Restoran Mezzanine Moovina, pada Jumat (29/12/2013) pukul 23.00. Saat itu, sekitar 400 tamu datang di restoran tadi.

Tiba-tiba para pengunjung dikejutkan keributan hingga terjadi pemukulan dan pengeroyokan yang diduga melibatkan anak mantan Kepala Polri Jenderal (Purn) Bambang Hendarso Danuri itu. Polisi belum menyebutkan pelakunya. (kin)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas