Katy Perry Pengguna Twitter Pertama yang Follower-nyaTembus 50 Juta
Katy Perry lagi-lagi mencetak sejarah di dunia maya. Ia pengguna Twitter pertama di dunia yang follower-nya berhasil menembus 50 juta orang.
Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Biduanita pop dunia Katy Perry lagi-lagi mencetak sejarah di dunia maya. Pelantun "Roar" itu menjadi pengguna Twitter pertama di dunia yang follower-nya berhasil menembus 50 juta orang.
Seperti dikabarkan kantor berita AFP, Twitter Counter, sebuah jasa pemantau aktivitas Twitter, mencatat follower Katy Perry per kamis (30/1/2014) telah mencapai 50.025.667.
Berada di urutan kedua adalah Justin Bieber dengan 49.230.470 follower. Sebelumnya, pada November 2013, Katy berhasil membalap penyanyi "Baby" itu sebagai pengguna Twitter dengan follower terbanyak.
Presiden AS Barack Obama menempati urutan ketiga dengan 41.219.748 follower. Berpaut tipis dengan presidennya, Lady Gaga bertengger di posisi keempat dengan 41.025.492 follower.
Gelar follower terbanyak sebetulnya juga pernah Lady Gaga pegang. Pada Maret 2012, pelantun "Applause" itu berhasil menjadi pengguna Twitter pertama yang memiliki 20 juta follower. (Tribun Jakarta/Daniel Ngantung)