Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Aura Kasih: Anda Tidak Harus Jadi Muslim Untuk Peduli Palestina, Ini Masalah Kemanusiaan

Penyanyi Aura Kasih mengingatkan, kepedulian terhadap penderitaan rakyat Palestina bukan hanya urusan umat Islam tapi lintas agama.

Penulis: Agung Budi Santoso
zoom-in Aura Kasih: Anda Tidak Harus Jadi Muslim Untuk Peduli Palestina, Ini Masalah Kemanusiaan
Instagram
Instagram keprihatinan Aura Kasih pada penderitaan rakyat Palestina. 

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Aura Kasih menyerukan kepada setiap orang agar peduli dengan penderitaan rakyat Palestina, tak sebatas kepada kaum muslim tapi lintas agama apapun.

Pesan itu disampaikan Aura Kasih lewat instagram pribadi. Di instagramnya, pendendang lagu "Malaikat Penggoda" itu memajang foto tragedi di Palestina yang memilukan.

Tampak anak-anak Palestina tak berdosa menangis dan tertekan ketika digiring tentara Israel dengan todongan senjata api. Seorang anak tampak meronta-ronta ketika ditarik-tarik tangannya secara paksa oleh tentara Israel.

Di bagian foto lain, wajah anak berdarah-darah ketika digiring tentara Israel ke suatu tempat dan entah apa yang terjadi setelah itu. Aura Kasih mengaku amat miris melihat foto tersebut.

"You don't have to be a muslim to care about Gaza. This is not a matter of religion. It's a matter of humanity (Anda tak harus jadi seorang muslim dulu untuk peduli Gaza (Palestina). Ini bukan masalah agama melainkan kemanusiaan)," bunyi kalimat dalam foto yang dipajang Aura Kasih.

Foto yang dipajang Aura lantas membakar emosi para penggemarnya. Aneka tanggapan, doa dan berbagai bentuk reaksi bermunculan.

"Terkutuklah Israel, semoga azab dtg utk Israel," tulis Thimothy, seorang komentator.

Berita Rekomendasi

"Masalah gaza bukan masalah agama tpi masalah area/teritori. Di Palestina juga ada yg non muslim, dan mereka juga terkena imbasnnya,, mereka semua bersatu utk melawan zionis..Itu sdh berlngsung lama sudah ditakdirkan ktanya. Jd kyknya tak akan pernah berakhir, bila bukan Tuhan yg mengizinkan utk mengubahnya bisa melalui doa2 hambanya yg terpilih yg menengadah berharap cinta kasihnya utk mengakhirkan perang," tulis Yusuf Hair. (agungbsgram)

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas