Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Saat Salat Ashar, Shireen Sungkar Pecah Ketuban, Kebayang Deh Sakitnya Melahirkan Secara Caesar

Shireen Sungkar membayangkan sakitnya melahirkan secara caesar saat pecah ketuban. Untung, ternyata normal.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Saat Salat Ashar, Shireen Sungkar Pecah Ketuban, Kebayang Deh Sakitnya Melahirkan Secara Caesar
Tribunnews/Jeprima
Aktor sinetron, Teuku Wisnu menunjukkan foto-foto putra pertamanya yang baru lahir saat menggelar konferensi pers di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, Rabu (10/9/2014). Putra pertama dari hasil pernikahannya dengan Shireen Sungkar tersebut lahir secara normal dengan bobot 3.200 gram dan mereka beri nama Teuku Al Fatih. (Tribunnews/Jeprima) 

TRIBUNNEWS.COM - Shireen Sungkar merasakan sakitnya menjadi ibu saat harus melahirkan. Betapa tidak, selama nyaris 20 jam, istri pesinetron Teuku Wisnu itu mengalami kontraksi dan merasakan ketidaknyamanan sebelum anak laki-lakinya, Teuku Adam Al Fatih, lahir.

"Selasa pagi memang kontrol ke dokter, dokter bilang belum ada pembukaan, hanya cek. Sorenya suruh kontrol sudah pembukaan satu," kata Wisnu saat dijumpai tabloidnova.com si Rumah Sakit Pondok Indah, jalan Metro Duta, Jakarta Selatan, Rabu (10/9) malam.

Saat mengetahui Shireen sudah pembukaan satu, Wisnu memutuskan istrinya harus menginap di rumah sakit. Malam harinya, Shireen sudah mengalami pembukaan empat, dan diperkirakan dokter, Shireen akan melahirkan subuh keesokan harinya. Namun sayang, prediksi itu meleset. Saat kontraksi semakin hebat terasa, Shireen berhenti di pembukaan empat. Akhirnya, suster memberikan dua kali induksi.

"Subuh Shireen kontraksi terus belum ada pembukaan lagi. Sebelum tidur dikasih induksi, malamnya Shireen tidur enggak tenang, kebangun terus," kata Wisnu mengingat prosesnya.

Sore harinya, sekitar pukul 15.00 wib, di saat Wisnu sedang menunaikan ibadah sholat Ashar, air ketuban Shireen pecah. Saat itu, Wisnu diberi kabar kalau anak pertamanya akan segera lahir melalui proses persalinan normal.

"Saat sholat Ashar, lagi doa, Shireen sudah pecah ketuban, dan pembukaan tujuh. Waktu cek lagi sudah pembukaan 8, 9, dan 10 prosesnya enggak lama, dokter baru datang. Shireen sempat kecapekan dan kepikiran sesar. Tapi kan sayang, nunggu dari bukaan 1 sampai 9 itu 20 jam, plus diinduksi, kalau sesar kan sakitnya dobel. Alhamdulillah lahir normal," kata Wisnu.

Okki / Tabloidnova.com

Sumber: Tabloidnova.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas