Nicholas Saputra Selalu Gagal Hitamkan Kulit
Nicho menyiasati hal tersebut dengan tajin berjemur selama tiga hari sekali.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pertama kali bermain dalam film Pendekar Tongkat Emas, Nicholas Saputra nggak hanya mempersiapkan stamina tubuhnya. Mulai dari mengikuti training fighting bersama seniman bela diri aktor, penata koreografi dan sutradara laga, Xiong Xin Xin, ia juga dituntut untuk memanjangkan rambutnya dan menghitamkan warna kulit tubuhnya.
Untuk urusan memanjangkan rambut bukan pekara sulit, namun pemeran Elang ini sedikit kesulitan menghitamkan warna kulitnya yang putih.
"Rambutnya asli panjang, selama 9 bulan manjangin, tapi ya ada tambahan sedikit kayak konde aja, sama menghitamkan kulit, tapi itu agak susah juga karena cepet balik lagi ke warna kulit asal," aku Nicholas di kantor Miles, Jakarta, Selasa (18/11).
Nicho menyiasati hal tersebut dengan tajin berjemur selama tiga hari sekali. "Ya 3 hari sekali pasti panas-panasan biar jadi gelap warna kulitnya," tutur Nicho.
Dalam film besutan Ifa Isfansyah ini, Nicholas beradu akting dengan Eva Celia, Tara Basro, Reza Rahadian, Prisia Nasution, Christine Hakim dan Slamet Rahardjo. Pendekar Tongkat Emas akan tayang di bioskop-bioskop seluruh Indonesia pada 18 Desember 2014.
Mau tahu cerita tentang Nicholas Saputra dan para pemain lain di Pendekar Tongkat Emas? Baca HAI edisi 49, terbit 8 Desember 2014!