Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Dewi Lestari Yakin Film Supernova Tak Merusak Bukunya

Buku fenomenal karangan Dewi Lestari (38) yang berjudul 'Supernova: Ksatria, Puteri dan Bintang Jatuh' kini muncul di layar lebar.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Dewi Lestari Yakin Film Supernova Tak Merusak Bukunya
Twitter/dok pribadi Dewi Dee Lestari
Dewi Dee lestari 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com Junianto Hamonangan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Buku fenomenal karangan Dewi Lestari (38) yang berjudul 'Supernova: Ksatria, Puteri dan Bintang Jatuh' kini muncul di layar lebar. Langkah tersebut nyatanya tidak membuat Dewi cemas, alur cerita yang ada di buku menjadi rusak.

"Enggak sih, udah biasa karena buku aku dijadiin film kan bukan satu kali?ya. Jadi saya melihatnya bukan dari terminologi dirusak," ujarnya, saat ditemui di gala premiere film 'Supernova: Ksatria, Puteri dan Bintang Jatuh', di Plaza Senayan XXI, Jakarta Pusat, Sabtu (6/12/2014) malam.

Ibu dua orang anak itu justru melihat hal tersebut lebih kepada pemikiran bahwa ada kreaator lain yang ingin menginterpretasikan karya tulisannya menjadi sebuah film.

Pemilik nama lengkap Dewi Lestari Simangunsong itu sendiri sangat menghargai pribadi yang berusaha memvisualisasikan karya tulisannya. Terlebih alumni SMA Negeri 2 Bandung itu senang akan karya teranyar sutradara Rizal Mantovani tersebut.

"Dia itu bukan suruhan saya, dia punya kemandirian yang harus saya hargai seperti itu tadi. Terlepas itu saya antara suka dan tidak suka tapi untuk kali ini saya untungnya suka," ucapnya.

Film 'Supernova: Ksatria, Puteri dan Bintang Jatuh' menceritakan seorang jurnalis bernama Rana (Raline Shah) yang terlibat cinta terlarang dengan eksekutif muda bernama Ferre (Herjunot Ali). Pasalnya Rana telah memiliki seorang suami yang bernama Arwin (Fedi Nuril).

Berita Rekomendasi
Tags:
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas