Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Luna Maya Jadi Brand Ambassador Tokoh Black Widow Indonesia Untuk Film Avengers: Age of Ultron

Menjelang pemutaran film Avengers: Age of Ultron di Indonesia, Mei 2015, Luna Maya (31) didapuk menjadi brand ambassador untuk Black Widow.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Luna Maya Jadi Brand Ambassador Tokoh Black Widow Indonesia Untuk Film Avengers: Age of Ultron
TRIBUNNEWS.COM/ JEPRIMA
Luna Maya jadi Brand Ambassador tokoh Black Widow Indonesia untuk film Avengers: Age of Ultron. 

TRIBUNNEWS.COM - Menjelang pemutaran film Avengers: Age of Ultron di Indonesia, Mei 2015, artis peran dan model Luna Maya (31) didapuk menjadi brand ambassador untuk Black Widow, salah satu karakter dalam Avengers.

Dalam film tersebut, Black Widow dimainkan oleh artis peran kenamaan Hollywood, Scarlett Johansson.

"I'm very honored bisa menjadi brand ambassador tokoh Black Widow di Indonesia. I'm very happy dan ini juga kan jadi achievement sendiri buat karier aku," tutur Luna dalam wawancara di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (15/4/2015).

Luna mengaku banyak mempelajari Black Widow ketika ditunjuk menjadi brand ambassador karakter tersebut.

"Aku belajar soal dia (Black Widow) pas ditunjuk jadi brand ambassador ini," terang pacar Reino Ramaputra Barack (30), kreator karakter animasi Bima.

Black Widow menurut Luna merupakan perempuan yang patut dicontoh oleh para perempuan dari sisi ketangguhannya.

"Black Widow sosok yang tangguh, punya motivasi dan brave. Jadi, perempuan tuh emang harus punya karakter dan punya pendirian yang kuat. Sebagai perempuan patut juga hal-hal itu dicontoh," tekan Luna. (Yulianus Febriarko)

Berita Rekomendasi
Tags:
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas