Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

AADC2 Dipastikan Tayang 28 April 2016

ia menginginkan AADC2 dirilis di tanggal yang sama dengan empat belas tahun lalu, ketika AADC dirilis.

Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in AADC2 Dipastikan Tayang 28 April 2016
Regina KR/Tribunnews.com
Kru utama dan pemain film AADC2 usai konferensi pers di The Hall Senayan City, Jakarta Pusat, Senin (15/02/2016). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ada kabar gembira untuk para penggemar film Ada Apa dengan Cinta? (AADC).

Lanjutan dari film legendaris itu, yakni AADC2, dipastikan tayang pada 28 April 2016 mendatang.

"Film AADC2 sedikit lagi selesai dan siap dirilis. Saya sendiri tidak sabar melihat hasil akhirnya dan menunggu reaksi penonton saat melihat film ini nanti," ujar Mira Lesmana, sang produser.

Penantian para penggemar terhadap film yang tengah memasuki tahap akhir masa paska produksi itu pun akan segera berakhir.

Ditemui di The Hall Senayan City, Jakarta Pusat, Senin (15/02/2016), Mira mengatakan bahwa awalnya ia menginginkan AADC2 dirilis di tanggal yang sama dengan empat belas tahun lalu, ketika AADC dirilis.

Namun, hal itu kemudian dirasa tidak memungkinkan olehnya.

Berita Rekomendasi

"Awal memutuskan membuat AADC2, tadinya mau banget sama persis seperti empat belas tahun lalu. Tapi, dengan pertimbangan terkait waktu, mengingat shooting di tig lokasi juga, sepertinya tidak memunginkan di tanggal tersebut," papar Mira.

Kendati demikian, Mira berharap kapan pun AADC2 akan dirilis, hal itu tak mengurangi antusias penggemar yang telah lama menanti.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas