Film 'The Revenant' Kantongi Lima Piala Penghargaan BAFTA 2016
Dinilai menggugah, film 'The Revenant' berhasil mengantongi lima piala dari ajang British Academy of Film and Television Arts 2016.
Penulis: Ruth Vania C
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Tribunnews/Ruth Vania
TRIBUNNEWS.COM - Dinilai menggugah, film 'The Revenant' berhasil mengantongi lima piala dari ajang British Academy of Film and Television Arts 2016.
Seakan tak cukup mendominasi kemenangan, film tersebut juga dinobatkan sebagai Film Terbaik BAFTA 2016, Minggu (14/2/2016).
'The Revenant' meraih sejumlah piala untuk kategori aktor utama terbaik, sutradara terbaik, sinematografi terbaik, tata suara terbaik, dan film terbaik.
Turut berbahagia atas prestasi tersebut adalah aktor Leonardo DiCaprio, yang menjadi aktor utama dalam film tersebut dan sekaligus menerima piala.
Ternyata perannya yang dinilai menggugah itu membawanya menjadi aktor utama terbaik, suatu hal yang diakui Leo tak disangka akan dimenangkannya.
"Semuanya sangat tak disangka malam ini. Betapa sulitnya film ini dibuat, tapi kami sangat bangga," ucapnya saat ditemui awak media.
Kini 'The Revenant' tengah menanti dua pekan lagi memperebutkan piala bergengsi Hollywood, Oscars, yang nominasinya didominasi film itu.
BAFTA merupakan ajang penghargaan film terbesar di Inggris.
Ikut memenangkan penghargaan di ajang itu adalah Brie Larson sebagai aktris terbaik, Mark Rylance sebagai aktor pendukung terbaik, dan Kate Winslet sebagai aktris pendukung terbaik. (The Guardian/Reuters)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.