Ini Jawaban Bella Shofie Soal Gugatan Cerai Suami
Artis cantik Bella Shofie bungkam dan pergi ketika ditanyakan mengenai digudat cerai oleh sang suami.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM/JEPRIMA
Pemain sinetron Bella Shofie saat ditemui pada acara The Grand Opening Miss Mondial di Mal Taman Anggrek, Jakarta Barat, Jumat (29/1/2016). Bella Shofie pada acara tersebut melakukan fashion show dengan menggunakan perhiasan dari Miss Mondial dan mengenakan busana Irfano. Tribunnews/Jeprima
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Artis cantik Bella Shofie bungkam dan pergi ketika ditanyakan mengenai digudat cerai oleh sang suami.
"Saya no comment dulu aja yah mas, sorry," kata Bella sambil berjalan pulang saat ditemui di Cinemaxx FX, Jalan Sudirman, Jakarta Pusat, Senin (15/2/2016).
Suami dari Bella Shofie, Suryono menggugat cerai Bella karena sudah tidak melayaninya lagi dengan baik.
Belum genap satu tahun pernikahan dadakan mereka, Suryono berencana akan menggugat cerai Bella Shofie.
Pihak sang suami akan secepatnya melayangkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama yang ditujukan ke Bella Shofie. (Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo)
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.